Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

4 Komoditi Bahan Pokok di Pasar Tradisional Jember Berangsur-angsur Turun Harga

4 Komoditi Bahan Pokok di Pasar Tradisional Jember Berangsur-angsur Turun Harga



Berita Baru, Jember – Sesuai dengan pemantauan Pemkab Jember melalui Disperindag di pasar-pasar tradisional sampai 14 Oktober, ada beberapa komoditi masih belum stabil yaitu cabe merah, cabe rawit, bawang merah dan telur ayam.

Harga empat komoditi itu berangsur-angsur turun pasca kenaikan BBM bulan September lalu.

Bambang Saputro, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jember menginformasi kabar tersebut.

“Harga rata-rata empat komoditi tersebut. Cabe merah 30.000 ribu/kg, cabe rawit 37.000 ribu/kg bawang merah 30.000 ribu/kg dan telur 24.000 ribu/kg mendekati harga normal,” terangnya

Salah satu komoditi yang masih memiliki harga rendah di pasar-pasar tradisional adalah tomat dengan harga rata-rata 3.000 ribu rupiah.

Lebih lanjut, Bambang menegaskan bahwa harga-harga bahan pokok di pasar tradisional se-Kabupaten Jember masih dalam situasi dan harga yang stabil dan stok masih terpantau aman.

beras