Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Riwayat Pekerjaan Pinka Haprani Sebelum Jadi DPR, Anak Puan dengan Kekayaan Rp38 M di Usia 25 Tahun

Riwayat Pekerjaan Pinka Haprani Sebelum Jadi DPR, Anak Puan dengan Kekayaan Rp38 M di Usia 25 Tahun



Berita Baru, Jakarta – Diah Pikatan Orissa Putri Haprani atau akrab dikenal dengan nama Pinka Haprani,  putri sulung Puan Maharani menjadi salah satu dari 580 orang anggota DPR RI yang resmi dilantik Selasa (01/10/) lalu.

Sebelumnya, Pinka mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari Dapil Jawa Tengah IV, yang mencakup wilayah Wonogiri, Karanganyar, dan Sragen dalam Pemilu 2024.

Putri dari Puan Maharani ini pun berhasil melenggang ke Senayan dengan suara hingga 101 ribu.

Harta fantastis yang dimilii oleh wanita kelahiran 1998 ini berhasil menyita banyak maya publik.

Dalam LHKPN yang dilaporkannya pada September 2024 lalu, Pinka tercatat memiliki harta senilai Rp38,07 miliar.

Diumur muda dengan harta kekayaan segitu membuat warganet bertanya-tanya. Kira-kira apa kerjaan Pinka sebelum dilantik jadi DPR?

Riwayat Pekerjaan Pinka Haprani

Pinka Haprani merupakan putri sulung dari pasangan Puan Maharani dan Hapsoro Sukmonohadi. Ia diketahui memiliki pendidikan yang mentereng.

Pasca lulus dari Binus International School di Simprug, Pinka diketahui melanjutkan pendidikan di Universitas Indonesia (UI) jurusan Ilmu Komunikasi.

Namun, pada tahun kedua perkuliahannya di UI, Pinka memutuskan untuk mengundurkan diri dan melanjutkan studi di SOAS University of London dengan jurusan Hubungan Internasional pada angkatan 2018.

Selain itu, ia juga pernah mengambil kursus memasak di Le Cordon Bleu Tokyo pada tahun 2019.

Setelah lulus kuliah pada tahun 2022, Pinka menampilkan bakat dan minatnya dalam dunia fashion.

Ia dilaporkan pernah bekerja sebagai Fashion and Beauty Editor di Harper’s Bazaar, salah satu majalah mode terkemuka di Amerika.

Berdasarkan informasi di situs resmi, gaji untuk posisi Fashion and Beauty Editor di Harper’s Bazaar dapat mencapai Rp928 juta per tahun, atau sekitar Rp77 juta per bulan.

Namun, kariernya di industri fashion tidak berlangsung lama. Pada tahun 2023, Pinka memutuskan untuk kembali ke Indonesia dan memasuki dunia politik, mengikuti jejak ibunya dan neneknya.

Saat ini, Pinka resmi menjabat sebagai anggota DPR RI untuk periode 2024-2029.

beras