Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store
PPKM Darurat, Lokasi Wisata di Lumajang Tutup Sementara

PPKM Darurat, Lokasi Wisata di Lumajang Tutup Sementara



Berita Baru Jatim, Lumajang – Wisata di Kabupaten Lumajang ditutup semantara dampak dari Pemberlakukan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat wilayah Jawa-Bali.

Kebijakan tersebut, tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Bupati Lumajang Nomor 188.45/272/427.12/2021 tetang Penutupan Sementara Lokasi Wisata.

Plt Kepala Dinas Pariwisata, Yoga Pratomo mengatakan telah sosialisasi dan pemberitahuan secara tertulis kepada pengelola wisata terkait PPKM Darurat.

“Sudah saya kirim pemberitahuan kepada para camat untuk meneruskan kepada objek wisata untuk ditutup sementara,” jelas Yoga.

Yoga memastikan wisata ditutup serentak sejak tanggal 3-20 Juli 2021. “Kalau ada perpanjangan dari pemerintah, kita nanti menyesuaikan,” jelasnya.

Selain wisata, kegiatan seni budaya yang menimbulkan keramaian dan kerumunan juga tidak diperbolehkan sampai Tanggal 20 Juli 2021 mendatang.