Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

wisata
Foto: Salah satu wisata Malang, Jawa Timur

154 Wisata di Jatim Kembali Dibuka



Berita Baru Jatim, Surabaya – Provinsi Jawa Timur telah membuka sebanyak 154 tempat wisata sesuai menyusulnya kondisi Covid-19 yang terus menurun.

“Wisata dari level 1 dan 2 ada 257 titik sampai kemarin dari 257 area wisata, 154 sudah buka terbatas bertahap,” kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Jumlah 154 wisata, lanjut Khofifah, bukan sektor wisata air, seperti kolam renang yang berada di hotel hingga waterpark masih dilarang buka.

“Sepanjang tahun 2021 masyarakat mengurangi berkegiatan di luar rumah. Pemberlakuan PPKM saat itu, mal masih ditutup dan pusat pemberlajaan juga ditutup. Pasar tradisional dibatasi waktu jam operasionalnya,” jelas Khofifah.

Namun, Khofifah tidak membeberkan nama-nama wisata yang telah dibuka. Ia pun juga menegaskan wisata yang telah kembali dibuka dikarenakan kondisi yang yang telah perlahan menurun.

“Berbagai lokasi wisata dibatasi jumlahnya boleh masuk. Di Jatim sendiri ada 6 daerah yang masuk level 1. Sebanyak 19 daerah di level 2 dan 13 daerah di level 13. Artinya PTM juga secara bertahap. Mal dibuka, resto tadinya dine in 20 menit, lalu 30 menit dan sekarang 1 jam,” jelas Khofifah.

Sesuai Inmendagri No 42 Tahun 2021, wisata di wilayah level 2 dan 3 telah dizinkan dibuka. Berdasarkan asesmen situasi Covid-19 Kemenkes per 12 September 2021, telah tidak ada kabupaten/kota yang masuk di level 4.

Ada Kabupaten Lamongan, Jember, Pasuruan, Gresik, Sidoarjo, dan Banyuwangi. Kondisi itu mengalami peningkatan dibandingkan sebelumnya dalam asesmen yang dilakukan Kemenkes RI per 9 September. Dari 3 kabupaten menjadi 6 kabupaten.

Sementara itu, untuk level 2 terdapat 19 kabupaten/kota yaitu Kabupaten Tuban, Sumenep, Situbondo, Sampang, Probolinggo, Pamekasan, Ngawi, Nganjuk, Malang, Madiun, Kota Surabaya, Kota Probolinggo, Kota Pasuruan, Kota Kediri, Kota Batu, Kabupaten Kediri, Jombang, Bojonegoro, dan Bangkalan.

Kemudian dalam asesmen PPKM yang dilaksanakan pada 9 September dan 12 September, untuk level 3 terjadi penurunan dari 16 menjadi 13 kabupaten/kota di Jatim.

Yakni Kabupaten Tulungagung, Trenggalek, Ponorogo, Pacitan, Mojokerto, Magetan, Lumajang, Kota Mojokerto, Kota Malang, Kota Madiun, Kota Blitar, Kabupaten Bondowoso, dan Blitar.

beras