Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Bupati Bangkalan Launching Desa Bersih Narkoba
Sumber Foto : IG @pemkabbangkalanprokopim

Bupati Bangkalan Launching Desa Bersih Narkoba



Berita Baru Jatim, Bangkalan – Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Imron menghadiri acara Launching Desa Bersih Narkoba (Bersinar), Desa Telaga Biru, Kecamatan Tanjung Bumi, Selasa (9/11/2021).

Pada kesempatan tersebut, turut hadir Kepala Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Surabaya, Kartono mewakili kepala BNNK Propinsi Jatim, jajaran Forkopimda Bangkalan, Camat dan Kepala Desa Telaga Biru.

Pria yang akrab disapa Latif, mengatakan dalam isi sambutannya menjelaskan bahayanya narkoba bagi anak-anak muda di kota maupun pelosok desa. “Oleh sebab itu, diperlukan ketahanan yang kuat dari desa untuk menanggulangi permasalahan narkoba, maka wilayah desa sudah memiliki daya tangkal terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba,” ujarnya.

Sementara itu, kepala BNNK Surabaya , Kartono menjelaskan, hadirnya program Bersinar merupakan bagian dari hasil kerjasama dari berbagai intansi pemeritahan. “Program pemerintah tersebut, merupakan hasil kerjasama antara BNN, Kemendagri dan Kemendis yang sejalan dengan visi presiden, bahwa tahun 2020 s/2024 Indonesia harus terhindar dari kejahatan Narkotika,” ungkapnya.

Kepala BNNK Jatim itu menambahkan, bahwa peredaran narkoba sudah begitu sangat marak dalam lingkup sosial dan pendidikan. “Saya berharap desa- desa lainnya di Kabupaten Bangkalan bisa menyusul menjadi Desa Bersinar juga. Sehingga peredaran Narkoba dipelosok desa bisa ditanggulangi semaksimal mungkin,” harapnya.

Terakhir, dalam kesempatan tersebut melakukan kesepahaman dalam memerangi narkoba. Pada kesempatan tersebut, Bupati Bangkalan, Kepala BNNK Surabaya berikut seluruh tamu undangan berikrar untuk bebas dari segala bentuk penyalahgunaan Narkoba. [Kholil]

beras