Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Dampak Angin Kencang, Baddrut Instruksikan Bantuan RTLH
(Dok. Foto: Instagram @rabaddruttamam)

Dampak Angin Kencang, Baddrut Instruksikan Bantuan RTLH



Berita Baru, Pamekasan – Bupati Pamekasan Baddrut Tamam langsung turun tangan membantu korban angin kencang. Bahkan, rumah yang rusak langsung diintruksikan untuk mendapatkan bantuan RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) tahun anggaran 2022.

Tak hanya itu, Bupati Baddrut pun juga terjun langsung ke lapangan untuk memastikan kondisi rumah yang rusak. “Tadi siang saya mendatangi rumah ibu Bunanten di Dusun Glaggah, Desa Panglegur, Kecamatan Tlanakan,” bebernya.

Rumah ibu berusia 85 tahun tersebut rusak akibat diterjang angin kencang beberapa hari yang lalu. “Saya tadi memberikan santunan dan bantuan sembako, peralatan dapur dan peralatan rumah tangga lainnya,” tambahnya.

Pihaknya juga melibatkan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait untuk mengecek dan melakukan telaah staf.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Pamekasan juga didampingi Kepala Dinas Sosial (Dinsos), Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP), Camat Tlanakan, Kepala Desa, dan sejumlah pihak terkait lainnya.

“Saya perintahkan Kepala DPKP agar ibu ini mendapatkan bantuan rumah tidak layak huni (RTLH) pada tahun anggaran 2022,” katanya.

Dia juga berharap, agar kepala desa setempat segera mengajukan berkas permohonannya kepada DPKP. “Harus cepat, harus tangkas, harus tepat, agar kerja kita bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” pungkasnya.

beras