Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Gandeng BNN Gresik, Kartar Tanggul Bersatu Deklarasi Perang Lawan Narkoba

Gandeng BNN Gresik, Kartar Tanggul Bersatu Deklarasi Perang Lawan Narkoba



Berita Baru, Gresik – Memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2022, Karang Taruna Tanggul Bersatu Desa Tanggulrejo Kecamatan Manyar menggelar Deklarasi Perang Melawan Narkoba di GOR Desa Tanggulrejo Kecamatan Manyar, Gresik (26/06).

Deklarasi Perang melawan narkoba bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Gresik ini sebagai bentuk komitmen seluruh elemen masyarakat Desa Tanggulrejo untuk perang melawan Narkoba.

Kegiatan tersebut dihadiri Ibu Kepala Desa Dewi Fatimah dan perwakilan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Gresik Serta Bidan Desa Maulidiyah Tiara Melati.

Rangkaian acara diawali Senam bersama dengan instruktur dari Paguyuban Senam Desa tanggulrejo, diikuti oleh Karang Taruna dan ibu-ibu Paguyuban senam serta Lansia desa setempat.

Ibu Kepala desa sekaligus sebagai Ketua TP PKK Desa Tanggulrejo mmenyampaikan pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba harus dilakukan sejak dini. Terlebih terhadap generasi muda sebagai penerus bangsa.

“Permasalahan Narkoba ini harus diwaspadai sedini mungkin, jangan sampai ada Pemuda kita yang terjerumus ke narkoba,” ujarnya.

Sementara Subkoordinator P2M BNN Kabupaten Gresik, Basuki Risdiyanto menjelaskan, upaya pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkotika (P4GN) sangat penting dilakukan terhadap anak.

“Orang tua harus selalu mengawasi kegiatan anaknya, bahkan sangat penting bagi orang tua untuk sering mengecek Kamar dan HP Anak agar dapat terhindar dari bahaya penyalahgunaan Narkoba,” kata Basuki dalam arahannya.

Dia mengimbau semua masyarakat untuk melapor ke BNN Kabupaten Gresik warga yang menyalahgunakan narkoba, agar bisa segera dilakukan direhabilitasi, tidak terkecuali jika mengetahui adanya peredaran gelap narkoba di tengah masyarakat.

beras