Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Himaprodi KPI Unuja Adakan KPI In Action

Himaprodi KPI Unuja Adakan KPI In Action



Berita Baru, Probolinggo – Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Universitas Nurul Jadid adakan kegiatan KPI In Action yang bertajuk “Optimalisasi Peminatan dalam Organisasi”, pada Kamis 21 Juli 2022.

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin lanjutan yang diadakan setiap hari Kamis untuk memaksimalkan setiap peminatan dalam Prodi KPI.

Dosen KPI Ilyas Hariyansah dalam paparannya menyampaikan apresiasinya terhadap semangat yang dilakukan oleh para Pengurus Himaprodi KPI untuk memaksimalkan setiap kegiatannya.

“Kalau melihat dari adanya tema, tujuan kegiatan ini tentu untuk mengoptimalkan peminatan kompetensi yang dimiliki Mahasiswa untuk diserap dan dikembangkan dalam gerak nyata. Disinilah makna KPI in Action dimaksukan untuk lebih produktif dengan tata kelola yang lebih kekinian,” ujar Dosen kelahiran Tasikmalaya itu.

Lebih lanjut, Ilyas menaruh harapan besar kedepannya terhadap Himaprodi KPI untuk memadukan adanya teori dan praktik yang sudah dipelajari dalam bangku kuliah.

“Intinya satu, produktif. Jangan selalu menjadi konsumen dan cobalah keluar dari zona nyaman,” jelasnya.

Sementara Ahmad Rifai, Ketua Himaprodi KPI dengan tegas mengatakan bahwa kegiatan organisasi yang menjadi tanggung jawab dari para Mahasiswa yang berada di struktur harus lebih tegas dijalani sebagai bentuk reaksi dari era transisi pasca pandemi COVID-19.

“Ada banyak poin penting yang perlu kita lakukan untuk memberikan semangat dan ruang kepada seluruh mahasiswa Kpi Unuja supaya kedepannya lebih produktif dalam berkarya. Memberikan produk nyata sebagai reaksi terhadap baru pasca pandemi,” paparnya.

beras