Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Peringati Puncak Satu Abad NU, Organisasi Kesiswaan MTs Al-Hasan Adakan Tasyakuran dan Doa Bersama

Peringati Puncak Satu Abad NU, Organisasi Kesiswaan MTs Al-Hasan Adakan Tasyakuran dan Doa Bersama



Berita Baru, Sumenep – Organisasi kesiswaan dilingkungan Madrasah Tsanawiyah Al-Hasan Giligenting adakan kolaborasi kegiatan tasyakuran puncak Hari Lahir satu abad Nahdlatul Ulama. Kegiatan tersebut bertempat di Musala Al-Muhtadin MTs Al-Hasan, Giligenting, Kabupaten Sumenep, Selasa 31 Januari 2023.

Kegiatan gabungan ini terdiri dari Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MTs Al-Hasan, Pagar Nusa MTs Al-Hasan, Pengurus Ikatan Pelajar NU dan Ikatan Pelajar Putri NU Komisariat MTs Al-Hasan. Dalam hal itu, ikut serta meramaikan mulai dari Kepala MTs Al-Hasan, Ketua MWC NU Giligenting, Ketua PAC GP Ansor Giligenting, dan perwakilan dari Satkoryon Banser Giligenting.

K. Hanafi selaku Kepala MTs Al-Hasan dalam sambutannya mengajak kepada seluruh peserta yang hadir untuk selalu bersyukur dan mampu meneladani para pendahulu yang telah aktif dan berjuang di NU.

“Dalam berjuang di Nahdlatul Ulama, hal utama yang harus ditanamkan adalah soal akhlak, ada kasih sayang dalam sesama,” tegasnya.

Bersamaan dengan itu, KH. Yahya, Ketua MWC NU Giligenting sebelum memulai pembacaan tawassulnya, mengingatkan kepada seluruh peserta untuk tidak pernah ragu dalam berjuang di Nahdlatul Ulama.

“Sapa se aladhin NU, bhekal eangghep santrena se engkok, ben bhekal e doa’aghi khusnul khotimah sareng keluargana (siapa yang mengurusi NU, akan saya anggap santri saya, dan akan didoakan khusnul khotimah beserta keturunannnya),” jelasnya mengutip dawuh dari Hadratussyaikh KH Hasyim Asy’ari.

Di akhir acara, Rodi Hartono selaku Ketua PAC GP Ansor Giligenting diperkenan memotong tumpeng secara simbolis sebagai bentuk rasa syukur memperingati satu abad Nahdlatul Ulama.

beras