Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Petani Lamongan Ekspresikan Keresahan Harga Hasil Panen, Ini Jawaban Dinas Pertanian

Petani Lamongan Ekspresikan Keresahan Harga Hasil Panen, Ini Jawaban Dinas Pertanian



Berita Baru Jatim, Lamongan – Keresahan petani di kabupaten Lamongan membuat kelompok Liga Perjuangan Petani Lamongan (LPPL) mengekspresikanya melalui aksi pembentangan poster yang berisi keluhan yang disampaikan kepada Bupati Lamongan pada Selasa (24/08/2021) di sekitar Kawasan industri kecamatan Deket Lamongan.

Dalam aksi tersebut tampak dua orang membentangkan poster kritik bertuliskan “Stabilkan Harga Jual Pertanian” lengkap dengan tagar #sambutpanenraya & #24september2021GASS. Diketahui bersama 24 september merupakan Hari Tani Nasional yang diperingati dengan macam kegiatan di tiap tahunnya.

Poster keduabbertuliskan “Pak Bupati, Lamongan, harga cabai kenapa turun?” Keduanya dibentangkan di sawah yang lokasinya tepat disamping lokasi industrialisasi kota Lamongan tepatnya di kecamatan Deket kabupaten Lamongan.

Saat hendak dikonfirmasi pihak media salah satu dari mereka yang engan disebutkan namanya menyampaikan setidaknya keresahan mereka tersampaikan. “Ini hanya awal dan akan kami teruskan bahkan dengan demonstrasi sampai kesejahteraan petani benar benar menjadi prioritas pemerintah,” tandasnya.

Sementara itu PLH Kadin Pertanian menuturkan bahwa harga cabe saat ini memang turun. Hal itu, menurutnya, disebabkan beberapa faktor seperti serapan di pasaran turun karena PPKM dan pandemi sehingga permintaan turun.

“Adanya Import dalam bentuk cabe segar, kering, bubuk dan pasta juga mempengaruhi turunya harga cabai, sedangkan harga Gabah sdh normal dipasaran Rp. 5.000 sdh diatas HPP,” pungkasnya.

beras