Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

PSI Segera Turunkan Rekom ke Khofifah-Emil untuk Pilgub Jatim

PSI Segera Turunkan Rekom ke Khofifah-Emil untuk Pilgub Jatim



Berita Baru, Surabaya – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) akan memberikan rekomendasi untuk Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jatim 2024 mendatang pada hari Selasa (04/06/2024).

Rekomendasi tersebut akan diberikan sepaket kepada eks Gubernur dan eks Wagub Jatim, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak.

Hal ini sebagaimana diungkapkan oleh Ketua DPW PSI Jatim, Aan Rochayanto yang menyebut bahwa rekomendasi itu akan diberikan oleh DPP kepada Khofifah-Emil dan akan diserahkan di Jakarta.

“Besok jam 4 sore rencananya DPP PSI akan memberi rekomendasi sepaket kepada Bu Khofifah-Mas Emil di Kantor DPP PSI,” kata Aan saat Senin (03/06) dikutip dari detik.com.

Adapun alasan utama PSI memberi rekomendasi kepada Khofifah-Emil, Aan menyebut, karena kinerja dan rekam jejak yang baik selama memimpin Jatim sejak 2019-2024.

“Karena Bu Khofifah-Mas Emil punya kinerja baik dan terbukti membawa Jawa Timur lebih baik selama lima tahun terakhir ini,” jelas Aan.

Lebih lanjut, Aan sangat mengapresiasi etos kerja dari keduanya apalagi banyak prestasi yang didapat keduanya selama memimpin Jatim.

“Tidak perlu diragukan lah kapasitas, kinerja keduanya selama memimpin Jatim. Banyak torehan positif, hingga berbagai prestasi yang didapat Pemprov Jatim selama keduanya memimpin,” tambahnya.

Dalam Pilkada mendatang, Aan dengan tegas mengatakan bahwa partainya PSI siap habis-habisan memenangkan Khofifah-Emil.

“Kader siap all out memenangkan Bu Khofifah dan Bro Emil,” tambahnya.

Diketahui, PSI memiliki satu kursi DPRD Jatim untuk periode 2024-2029. PSI kini bergabung dengan Golkar, Gerindra, PAN, Demokrat, dan PPP yang sudah terlebih dahulu memberi rekomendasi ke Khofifah Indar Parawansa maju di Pilgub Jatim 2024.

beras