Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Sampaikan Aspirasi, Mahasiswa UTM Geruduk Rektorat

Sampaikan Aspirasi, Mahasiswa UTM Geruduk Rektorat



Berita Baru Jatim, Bangkalan – Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (GEMA UTM) menggeruduk Gedung Rektorat, pada Jum’at (5/11/2021).

Koordinator Lapangan, Fikri Rolly Gunawan menyampaikan aksi tersebut merupakan bentuk aspirasi dan tuntutan kawan-kawan mahasiswa.

“Hari ini mahasiswa UTM sambangi rektorat untuk menyampaikan secara langsung aspirasi dan keluh kesah teman-teman,” kata Fikri kepada Beritabaru.co.

Mahasiswa membawa empat tuntutan, di antaranya. Pertama, meminta kejelasan dan kepastian terkait pencairan dana Dipa. Kedua, meminta kejelasan akan bentuk usaha apa yang sudah dilakukan pihak rektorat kepada Kementerian untuk pengawalan pengembalian bantuan Uang Kuliah Tunggal (UKT).

Ketiga, menuntut dikeluarkannya SK Rektor yang baru terkait Pedoman Belajar Mengajar UTM 2021. Keempat, meminta pihak rektorat agar segera menindaklanjuti poin 1-3 sekurang-kurangnya dalam jangka waktu 15 hari terhitung dari dilaksanakannya aksi ini.

Sementara itu, Rektor UTM Moh Syarif, memberikan penjelasan dan kepastian terkait dana Dipa. “Sudah ada info dan kejelasan terkait hal itu, karena dari pusat pada tanggal 4 November pada pukul 12 malam,” ungkapnya.

Sedangkan untuk bantuan UKT atau KIPK masih belum ada kepastian dari pusat. “Untuk Bantuan UKT, dari UTM belum ada informasi sama sekali terkait pencairan bantuan UKT atau KIPK,” tuturnya.

Aba Syarif, sapaan akrabnya, juga menjelaskan terkait untuk sistematika dari pembelajaran kampus UTM. “Kita masih melakukan banyak evaluasi terutama dari sistem pembelajarannya, saya juga jenuh sebenarnya melihat UTM sepi seperti sekarang tapi mau gimana lagi sekarang kondisi Bangkalan sedang level 3 PPKM,” ungkapnya

Terakhir dia mejelaskan, untuk peminjaman dan juga penggunaan fasilitas kampus sudah boleh di berlakukan mulai hari Senin. “Jadi untuk teman-teman mahasiswa yang memiliki kegiatan Ormawa mulai dari Senin sudah boleh,” tutupnya. [Kholil]

beras