Siaran Langsung Manchester City vs Leeds United
Berita Baru, Sepak Bola – Manchester City vs Leeds United akan berduel di matchday ke-17 Liga Inggris 2021, yang akan berlangsung (15/12/2021) pukul 03.00 dini hari WIB. Laga ini akan berlangsung di Etihad Stadium.
Saat ini, Manchester City memimpin klasemen sementara Liga Inggris 2021 dengan mengoleksi 38 poin, disusul Liverpool (37 poin) dan Chelsea (36 poin). Jika sampai meraih kekalahaan saat lawan Leeds United, posisi The Citizen terancam direbut Liverpool atau Chelsea.
Sementara Leeds United, kini menempati peringkat 15 dengan 16 poin. Skuad Marcelo Bielsa baru saja kalah 3-2 saat bertandang ke markas Chelsea pekan kemarin. Walau laga ini berat, The Whites mengincar poin penuh di kandang Manchester City dan melepas kegagalan menang dua laga terakhir.
Prediksi Manchester City vs Leeds
Musim lalu, Leeds merupakan tim yang membuat Pep Guardiola kecewa karena mencuri 4 poin dalam bersua lawan Manchester City. Setelah imbang 1-1 putaran pertama di Elland Road, skuad Marcelo Bielsa menang 2-1 di Etihad diakhir musim.
Kemenangan itu jelas menginspirasi Patrick Bamford dan tim untuk menorehkan hasil serupa musim ini. Maka, Manchester City harus waspada kendati lebih diunggulkan. Pep Guardiola tidak ingin anak-anak asuhnya membuat kesalahan sekecil apa pun saat berhadapan dengan Leeds nanti.
“Ini akan benar-benar berbeda, tetapi ketika tim-tim ini datang untuk menunggu saat yang tepat, Anda harus bersabar. Anda tidak dapat membuat kesalahan,” ujar Pep Guardiola.
Di kubu seberang, Marcelo Bielsa menilai The Citizens merupakan tim yang sangat kompleks. “Di City, saya selalu melihat evolusi konstan dari variabel secara ofensif. Pemain dengan karakteristik yang berbeda bergabung di berbagai bagian lapangan,” ujar Bielsa.
“Ada begitu banyak kombinasi pemain dengan karakteristik yang berbeda: penyerang tengah yang keluar melebar, gelandang ofensif yang bisa menjadi penyerang atau sebagai pemain sayap,” lanjut pelatih asal Argentina ini.
Kendati demikian, Bielsa optimistis bahwa Leeds bisa memenangkan duel berat di Etihad. “Setiap pertandingan kami berusaha keras untuk pantas menang,” tandasnya.
Head to Head (H2H) Manchester City vs Leeds
Di tangan Marcelo Bielsa, Leeds selalu merepotkan Manchester City. Berdasar catatan 5 pertemuan terbaru, Leeds dua kali mengalahkan skuad Pep Guardiola, dua kali imbang, dan hanya sekali kalah.
Berikut hasil 5 pertemuan terakhir Manchester City vs Leeds:
10/04/21: Manchester City vs Leeds United 1-2
03/10/20: Leeds United vs Manchester City 1-1
17/02/13: Manchester City vs Leeds United 4-0
23/03/04: Leeds United vs Manchester City 2-1
23/12/03: Manchester City vs Leeds United 1-1
Hasil 5 Laga Terakhir Manchester City
28/11/21: Manchester City vs West Ham United 2-1
02/12/21: Aston Villa vs Manchester City 1-2
05/12/21: Watford vs Manchester City 1-3
08/12/21: RB Leipzig vs Manchester City 2-1
11/12/21: Manchester City vs Wolves 1-0
Hasil 5 Laga Terakhir Leeds United
21/11/21: Tottenham Hotspur vs Leeds United 2-1
28/11/21: Brighton vs Leeds United 0-0
01/12/21: Leeds United vs Crystal Palace 1-0
05/12/21: Leeds United vs Brentford 2-2
11/12/21: Chelsea vs Leeds United 3-2
Prediksi Susunan Pemain Manchester City vs Leeds
Manchester City tanpa Ferran Torres dan Liam Delap yang masih dalam pemulihan cedera. Sementara itu, João Cancelo dilarang tampil terkait sanksi kartu merah. Pep Guardiola diprediksi akan menurunkan Kyle Walker untuk memainkan peran Cancelo.
Sementara itu, Kevin De Brunye kemungkinan langsung turun mengganti Ilkai Gundogan yang ditarik keluar sebelum laga usai saat The Citizen lawan Wolves pada laga terakhir.
Di kubu lawan, Marcelo Bielsa tanpa jasa Rodrigo, Kalvin Phillips, Patrick Bamford, dan Liam Cooper karena masih cedera. Dengan tanpa Bamford dan Rodrigo, ujung tombak Leeds bisa diisi oleh Joe Gelhadt.
Berikut prediksi line-up Man City vs Leeds United:
Manchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, Ruben Dias, John Stones, Kyle Walker; Rodri, Ilkay Gundogan, Kevin De Bruyne; Raheem Sterling, Jack Grealish, Bernardo Silva. Pelatih: Pep Guardiola.
Leeds United (4-4-1-1): Illan Meslier; Stuart Dallas, Luke Ayling, Diego Llorente, Junior Firpo; Adam Forshaw, Mateusz Klich, Daniel James, Raphinha; Tyler Roberts; Joe Gelhardt. Pelatih: Marcelo Bielsa