Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Tanggung Biaya Kesehatan 345 Ribu Warga Miskin, Pemkab Pasuruan Anggarkan Rp 151 Miliar
Wakil Bupati Pasuruan, Abdul Mudjib Imron.

Tanggung Biaya Kesehatan 345 Ribu Warga Miskin, Pemkab Pasuruan Anggarkan Rp 151 Miliar



Berita Baru, Pasuruan – Biaya kesehatan untuk 345 ribu jiwa warga miskin di Kabupaten Pasuruan ditanggung oleh Pemerintah Daerah.

Wakil Bupati Pasuruan KH Abdul Mujib Imron menyampaikan bahwa Pemda Kebupaten Pasuruan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 151 miliar untuk menanggung biaya kesehatan warga miskin.

“Mulai 1 Januari legislatif dan eksekutif sepakat biaya kesehatan untuk warga miskin ditanggung oleh Pemda semuanya. Wes sudah gak usah ngurus BPJS, yang tidak punya BPJS gak usah ribut,” kata Gus Mujib sapaan akrabnya.

Gus Mujib menjelaskan warga miskin yang tidak punya BPJS dan tidak punya biaya, bisa langsung datang ke Puskesmas dengan membawa KTP Kabupaten Pasuruan. “Jika belum punya, diharapkan segera mengurus di Balai Desa masing-masing,”ujarnya.

Dikutip dari Warta Bromo, dalam pengesahan R-APBD Tahun 2023 Pemkab mengalokasikan anggaran sebesar Rp154,6 miliar untuk program Universal Health Coverage (UHC) atau jaminan kesehatan masyarakat.

Anggaran tersebut mencakup dari promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif bagi seluruh warga Kabupaten Pasuruan.

“Ini kesepakatan besar untuk menciptakan fondasi bagaimana kesehatan warga seluruhnya dijamin oleh negara, Pemkab Pasuruan,” kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi.

beras