Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pendiri Kompas Gramedia Jakob Oetama. Jakob Oetama meninggal dalam usia 88 tahun pada Rabu (9/9/2020). (Sumber: Pusat Informasi Kompas)
Pendiri Kompas Gramedia Jakob Oetama. Jakob Oetama meninggal dalam usia 88 tahun pada Rabu (9/9/2020). (Sumber: Pusat Informasi Kompas)

Tokoh Legendaris Pers Indonesia, Jakob Oetama Tutup Usia



Berita Baru, Jakarta — Tokoh jurnalistik Indonesia, Jakob Oetama baru saja berpulang pada Rabu, (9/9) pukul 13:05 di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta.

Pria pendiri Kompas Gramedia ini meninggal pada usia 88 tahun. Dilansir dari Kompas, Jakob wafat karena mengalami gangguan multiorgan.

Mantan pemimpin umum Harian Kompas, ST Sulatro mengatakan bahwa pelajaran penting yang sering dikatakan Jakob kepada seluruh karyawannya adalah kerja tuntas dan kejujuran.

“Selain itu, pak Jakob selalu berpesan agar kita, para karyawan Kompas selalu nguwongke uwong, artinya menghargai dan memberi martabat kepada sesama. Memanusiakan manusia. Sehingga, orang-orang Kompas selalu bangga menjadi bagian di dalam Kompas Gramedia. Hal itulah yang diajarkan pak Jakob kepada bangsa ini,” terang Sularto.

Pria kelahiran Magelang ini mendirikan Harian Kompas pada 1965 dan menjadi pemimpin umum sampai pada tahun 2000.

Dia juga pernah menjadi penasihat pers ASEAN dan sampai sebelum meninggal menjadi pembina Pengurus Pusat Persatuan Wartawan Indonesia.

Jenazah akan dibawah di rumah duka di jalan Sriwijaya, Kebayoran, Jaksel. Dan rencananya akan dimakamkan di Taman Makan Pahlawan, Jakarta.

beras