Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

timnas indonesia
Skuad Timnas Indonesia U-19 TC di Korea Selatan.

Ukuran Sepatu Kebesaran, Shin Tae-yong Semprot Pemain Timnas Indonesia U-19



Berita Baru, Sepakbola – Pelatih Shin Tae-yong sorot sepatu pemain Timnas Indonesia U-19 yang ukurannya kebesaran.

Timnas Indonesia U-19 memang sedang menggelar pemusatan latihan di Korean Selatan pada 13 Maret hingga 24 April 2022.

Skuad Garuda Nusantara berlatih di Korea Selatan sebagai persiapan tampil di Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Selama melakukan pemusatan latihan di Korea Selatan, Shin Tae-yong selaku pelatih sangat memperhatikan hal-hal detail.

Bahkan dia sampai memperhatikan hingga ukuran sepatu yang digunakan para anak asuhnya.

Coach Shin merasa sepatu yang digunakan para pemain Timnas Indonesia U-19 kebesaran dari ukuran kaki.

Karena ukuran yang kebesaran, Shin Tae-yong menilai bisa memberi pengaruh performa pemain anak asuhnya di lapangan.

“Sepatu bola kalian kebesaran kalau dilihat. Kalian cari enak,” ucap Shin Tae-yong dalam youtube PSSI TV.

Shin Tae-yong Sorot Sepatu yang Kebesaran

Shin Tae-yong menilai bila sepatu yang digunakan kebesaran akan mengurangi akselerasi pemain di lapangan.

“Kalau kebesaran mungkin enak, tetapi gerak seperti ini tidak enak,” tambah Shin Tae-yong bergerak untuk mencontohkan.

Shin Tae-yong melihat anak asuhnya menggunakan sepatu yang ukurannya 1-2 lebih besar dalam sesi latihan pemulihan, Sabtu (26/03/2022). 

Shin Tae-yong lantas meminta pemain mengecek sepatu yang dipakainya, untuk kemudian dibandingkan.

“Ketika balik badan bisa lebih cepat. Kalau kebesaran ketika balik badan agak susah.”

Timnas Indonesia u-19 Raih Kemenangan Pertama

Timnas Indonesia U-19 barus saja berhasil memutus trend negatif usai meraih kemenangan atas Daegu University pada laga uji coba ketiga di Korea Selatan.

Timnas U-19 menang dengan skor 2-1 atas Daegu University yang berlangsung tiga babak di DGB Daegu Bank Park Stadium, Minggu (27/03/22).

Sebelumnya Timnas Indonesia U-19 telah menelan kekalahan telak dari dua laga uji coba yang sudah dijalani.

Pertama, Timnas U-19 menelan kekalahan 1-5 atas Yeungnam University, Selasa (22/03/2022). Lalu pada uji coba kedua skuad Garuda Muda dicukur Timnas Korea Selatan U-19 dengan skor 0-7, Jumat (25/03/2022).

beras