Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Virus Corona Mengancam, PC PMII Pamekasan Instruksi Seluruh Anggota dan Kader untuk Menanam



Berita Baru Jatim, Pamekasan — Pengurus Cabang PMII Pamekasan keluarkan surat instruksi yang ditujukan kepada seluruh anggota dan kader PMII Pamekasan untuk menanam di pekarangan rumah masing-masing di tengah pandemi Covid-19.

Dalam surat berkop PMII dan bertandatangan Ketua Mandataris PC PMII Pamekasan, Moh Lutfi menyebutkan gerakan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 26 April hingga, Minggu 3 Mei 2020.

Berdasarkan surat instruksi bernomor istimewa yang dikeluarkan pada tanggal 26 April 2020 menyampaikan bahwa gerakan PMII menanam merupakan bentuk kepedulian terhadap pangan dan lingkungan.

“Prediksi pemerintah, bahwa pandemi Covid-19 ini diprediksi berakhir sampai akhir tahun. Oleh karena itu PMII Pamekasan bergerak untuk menyiapkan ketahanan pangan untuk beberapa bulan ke depan ” kata Moh Lutfi, Ketua Mandataris PC PMII Pamekasan, Minggu malam (26/4/2020) melalui WhatsApp.

Lutfi menegaskan dinamika pertanian Kabupaten Pamekasan, petani sudah mulai meninggalkan pertanian dan enggan mengelola tanahnya.

Menurut data pertanian 2019 bahwa pertanian Kabupaten Pamekasan mengalami penurunan dari tahun sebelumnya, serta dari beberapa lahan pertanian beralih menjadi lahan pertambangan.

“Ketika pertambangan dibiarkan maka masyarakat Madura yang dikenal kedekatannya dengan tanah hanya akan tinggal cerita,” tagasnya.

Lanjut Lutfi meminta kepada anggota dan kader PMII Pamekasan untuk menjadi teladan baik untuk masyarakat petani.

“PMII harus hadir di tengah kegelisahan para petani Kabupaten Pamekasan dan ikut mendampingi semua persoalan yang di hadapi oleh para petani, mulai dari susahnya pupuk dan murahnya harga jual hasil pertanian,” pungkasnya.

Virus Corona Mengancam, PC PMII Pamekasan Instruksi Seluruh Anggota dan Kader untuk Menanam
Surat Instruksi PC PMII Pamekasan (Sumber Dokumen: PC PMII Pamekasan)

beras