Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

229 Santri Jawa Timur Berebut 30 Beasiswa Studi ke Mesir
dok. foto: Beritabaru.co

229 Santri Jawa Timur Berebut 30 Beasiswa Studi ke Mesir



Berita Baru, Surabaya – Tahun 2022, Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali meluncurkan program “Beasiswa Santri Pondok Pesantren (BSPP)” setelah berhasil mengantarkan 30 peserta studi di Mesir.

BSPP adalah program Pemprov Jatim yang diinisiasi oleh Gubernur Jawa Timur, untuk santri yang ber-KTP Jawa Timur yang bisa diakses secara kompetitif bagi mereka yang ingin melanjutkan studi S1 di Universitas Al-Azhar Kairo Mesir.

Menurut KH. Abd. Halim Soebahar, Ketua LPPD Provinsi Jawa Timur, KTP Jawa Timur menjadi syarat mutlak agar para Alumni BSPP yang sudah terseleksi sangat ketat dan diperoleh peserta yang unggul, nantinya bisa mengabdikan ilmunya di pesantren asal atau memberikan pencerahan, khususnya kepada masyarakat Jawa Timur.

BSPP meng-cover seluruh kebutuhan penerima beasiswa, kecuali biaya seleksi. Artinya, biaya seleksi mulai transportasi, akomodasi, dan makan-minum selama seleksi ditanggung oleh peserta, sedang biaya setelah lulus seleksi, seperti biaya matrikulasi selama 5 bulan, dan biaya pendidikan dan living cost selama 4 tahun di Mesir.

Berbeda dengan seleksi beasiswa lainnya, proses seleksi BSPP lebih selektif, karena menuntut kompetensi khusus yang peringkatnya lebih tinggi, sehingga sejak awal dikoordinasikan secara khusus.

Pertama, dilakukan sosialisasi yang melibatkan 75 pengasuh pesantren, 30 pengurus LPPD dan Tim IT di Lawang Malang pada 30-31 Maret 2022, selanjutnya pendaftaran dibuka. Ada 265 pendaftar, dalam seleksi administrasi lulus 229 peserta, peserta tersebut berhak mengikuti Seleksi Tahap I.

Seleksi Tahap I dikoordinir oleh LPPD, seleksi LPPD difokuskan pada kemampuan membaca kitab Kifayatul Akhyar (qiraat, murod dan syarah), untuk menyeleksi 240 peserta menjadi 60 peserta.

Ujian baca kitab melibatkan 12 Penguji, antara lain: (1) Dr. KH. A. Fakhrur Rozi, M. Pd., (2) KH. Muhammad Agus Ubaidillah, (3) KH. Khoirul Anam Rissah, (4) KH. Nur Hannan, Lc., M. HI, (5) Prof. Abdul Kadir Riyadi, P.hD., (6) Dr. KH. Muhibin Zuhri, MA, (7) Dr. KH. Amir Maliki, (8) Dr. KH. Yunus Abubakar, MA (9)Prof. Dr. KH. A. Fathoni, M. Ag., (10) KH. Luqman Harits Dimyati, (11) Dr. KH. Reza Ahmad Zahid, MA dan (12) KH. Iffatul Lathoif.

229 Santri Jawa Timur Berebut 30 Beasiswa Studi ke Mesir
Para penguji seleksi peserta BSPP (dok. foto: Beritabaru.co)

Ke-60 peserta yang lolos tahap I berhak mengikuti seleksi tahap II. Seleksi tahap II dilakukan oleh Tim seleksi dari Universitas Al-Azhar Kairo dan PUSIBA/Pudsat Studi Islam dan Bahasa Jakarta. Materi seleksi terkait dengan kompetensi bahasa Arab dan hafalan al-qur’an, untuk menyeleksi 60 peserta menjadi 30 peserta, yang selanjutnya ke-30 peserta tersebut berhak mengikuti matrikulasi bahasa arab selama 5 bulan di PUSIBA Jakarta. 30 peserta yang dinyatakan lulus matrikulasi dan siap studi S1 melalui Program BSPP di Al-Azhar Kairo Mesir

beras