Bipang Jangkar, Jajanan Legendaris Sejak Tahun 1940
Berita Baru, Pasuruan – Belum lengkap rasanya kalau berkunjung ke Pasuruan tidak membeli Bipang. Bipang Jangkar merupakan oleh-oleh khas Pasuruan, yang sudah ada sejak dahulu, bahkan sebelum Indonesia merdeka yakni sejak tahun 1940.
Sejarah Bipang Jangkar berawal dari Kwee Pwee Bhok yang merintis usaha permen dan makanan ringan dari beras yang rasanya manis dan berbau harum. Makanan tersebut diberi nama MiFang yang berasal dari kata Mi yang berarti Beras dalam dialek mandarin dan Fang yang berarti wangi juga dalam dialek mandarin. Kemudian Mifang dalam pengucapannya lebih popular dengan penyebutan Bipang.
Tahun 1949 Anak tertua dari Kwee Pwee Bhok mengusulkan brand “JANGKAR” pada usaha nya, terinspirasi dari para pelaut dari Kota Pasuruan yang waktu itu menjadi sentra perdagangan. Pada tahun 2000 mulai dibangun toko sederhana sebelum akhirnya berkembang menjadi toko swalayan pusat oleh-oleh dari Pasuruan.
Filosofi Bipang Jangkar
Makanan manis dari beras tersebut mengandung filosofi yang sangat bermakna. Bahan yang digunakan berasal dari beras berkualitas unggul, ditempa dengan suhu yang tinggi dalam waktu tertentu, sebelum akhirnya menjadi brondong atau mengembang. Kemudian disatukan dengan adonan gula sehingga menghasilkan bipang yang legit dan harum.
Seperti halnya manusia, setiap manusia memiliki potensinya sendiri. Ketika berproses ditempa dengan berbagai cobaan dan kesulitan hidup, sebelum akhirnya menjadi pribadi yang sukses. Begitu juga dengan Bipang yang harum, kesuksesan setiap manusia akan berarti, Ketika kita bisa memberikan manfaat bagi orang lain.
Sedangkar Jangkar sendiri juga merupakan symbol bahari yang sarat akan makna, melambangkan sebuah kekuatan, ketepatan dan stabilitas, seperti hal nya nasihat “Jadilah Jangkar dalam hidup, jadilah jangkar dalam cinta, dan jadilah jangkar dalam apa yang kau Yakini” bahwa kita harus menjadi kuat dan stabil dalam apa yang kita jalani.
Lokasi Bipang Jangkar berada di Jl. Lombok No.36, Trajeng, Panggungrejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur 67132. Lokasi tersebut berada dekat dengan Pelabuhan Kota Pasuruan, bisa dijangkau dengan kendaraan umum dan kendaraan pribadi. lokasinya tidak jauh dari Alun-alun kota Pasuruan sekitar 500 meter, bisa ditempuh dengan 5 menit perjalanan. Jika sobat Jatim menggunakan transportasi perjalanan kereta api, lokasinya lebih dekat lagi dengan jarak hanya 300 meter dari stasiun kota Pasuruan.
Bangunan Swalayan Bipang Jangkar terbilang besar, jika sebelumnya berada di utara jalan, sekarang pindah di selatan Jalan. Mendekati toko tersebut, sobat Jatim akan disuguhkan dengan bau harum khas bipang jangkar, berasa langsung pengen cobain Bipang nya. Di dalam swalayan terdapat banyak makanan berbahan dasar bipang, dengan rasa yang beragam ada vanilla, rasa buah-buahan bahakan juga ada rasa jahe kacang.
Kemasan Legendaris
Kemasan dari Bipang Jangkar sangat beragam dan penuh artistic, dari yang kemasan legendaris dengan logo jangkar di depannya hingga kemasan kekinian. Harga Bipang terbilang terjangkau, mulai dari harga 5K, sudah memperoleh Bipang dengan berat 50 gram. Selain itu, juga ersedia paket bipang, utuk paket kecilnya dihargai Rp. 96.000, sedangkan paket tanggung Rp. 125.500 dan paket Besar seharga Rp. 163.000, setiap pembelian paket Bipang dikemas dalam tas yang cantik dan lucu. Sangat cocok untuk dijadikan buah tangan atau oleh-oleh.
Tersedia juga Bipang dalam bentuk Pack, start harga Rp.9000 isi 10 pcs Bipang. Selain itu Store ini juga menyediakan makanan lain selain Bipang seperti roti sisir, Pia kacang hijau dan makanan khas dari kota lain. Bipang Jangkar buka setiap hari dari senin hingga minggu, dengan jam buka yang terbilang pagi yakni start jam 06.30 hingga jam 20.00 WIB.
Meskipun produk-produk lain terus melakukan inovasi pada kemasan, namun pemilik store Bipang masih mempertahankan kemasan legendaris dari Bipang Jangkar dengan ciri khas icon jangkar pada kemasannya. Namun bukan berarti menyepelehkan pentingnya kemasan kekinian untuk lebih menarik pembeli, hanya saja inovasi kemasan tidak sampai melupakan kemasan legendaris yang menjadi ciri khas dari Bipang Jangkar.
Makanan berbahan dasar beras tersebut sudah tersedia di berbagai marketplace, dan juga memiliki akun Instagram resmi, bahkan juga website. So, dalam perjalanan menuju lokasi Bipang Jangkar sobat Jatim bisa milih-milih dulu menu yang menarik hati untuk dibeli. (Muqtafiah)