Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Bus Gunung Harta Hangus Terbakar di Tol Jombang saat Bawa 32 Penumpang

Bus Gunung Harta Hangus Terbakar di Tol Jombang saat Bawa 32 Penumpang



Berita Baru, Jombang – Api berkobar hebat membakar Bus Gunung Harta di jalan Tol KM 685, Kecamatan Tambelang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Senin (8/7/2024) malam. Jago merah itu berhasil menghanguskan bus beserta barang bawaan penumpang.

Beruntung, seluruh penumpang bus yang berjumlah 32 orang berhasil dievakuasi sebelum api semakin membesar.

Hal ini sebagaimana diungkapkan sopir bus, Tri Winarso yang mengatakan jika para penumpang bus telah dievakuasi menggunakan bus pengganti.

“Penumpang 32 orang, krunya tiga. Semuanya selamat. Tidak ada korban tapi semua barang habis,” ujarnya dikutip dari iNews.com.

Lebih lanjut, ia menceritakan kronologi kejadian yang diawali saat bus yang dikendarainya melaju dari Sumenep, Madura menuju Jakarta. Dia kemudian melihat api muncul dari bagian mesin di belakang bus ketika tiba di lokasi.

Mengetahui adanya percikan api, iapun langsung menghentikan bus dan berusaha mengambil alat pemadam api ringan (APAR).

Meski sudah berusaha dipadamkan, api dari belakang bus ternyata semakin membesar dan merembet hingga membakar seluruh bagian bus, termasuk barang-barang penumpang yang ada di dalam bagasi.

“Tahunya ada api dari mesin. Saya sempat berhenti tengok ke belakang sudah ada api, saya ambil APAR saya ke belakang sudah besar terus meledak,” katanya.

Kebakaran ini diduga akibat arus pendek (korsleting) kelistrikan dari bagian mesin bus dengan nomor pelat 7075 KGA itu.

beras