Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

beri apresiasi
Presiden Joko Widodo beri apresiasi perjuangan TImnas Indonesai di Final Piala AFF 2020.

Gagal Juara Piala AFF 2020, Presiden Jokowi Beri Apresiasi ke Timnas Indonesia



Berita Baru, Sepakbola – Presiden Joko Widodo beri apresiasi ke Timnas Indonesia di turnamen Piala AFF 2020.

Walau gagal meraih gelar juara, Jokowi merasa masyarakat Indonesia tetap bangga dengan perjuangan skuad Garuda hingga di Final Piala AFF 2020.

Diketahui, Timnas Indonesia mampu bermain imbang melawan Thailand di leg 2 final piala AFF 2020 dengan skor 2-2, Sabtu (1/1/2021) malam WIB

Akan tetapi kekalahan 0-4 di putaran pertama membuat Timnas Indonesia gagal meraih gelar juara setelah kalah gol agregat 2-6.

Setelah pertandingan selesai, Jokowi memberikan ucapan selamat ke Timnas Thailand yang telah meraih gelar juara Piala AFF 2020. Dan ini menjadi gelar keenam bagi skuad Gajah Perang.

“Selamat kepada Thailand yang tampil menjadi juara di Piala AFF 2020 malam ini,” tulis Jokowi melalui akun Twitternya, @jokowi.

Tak hanya itu, Jokowi juga beri apresiasi perjuangan Timnas Indonesia. Dan mengakui sangat bangga walau Indonesia kembali gagal menjuarai Piala AFF.

“Bagi Timnas Indonesia, kalian sudah berjuang dengan gigih dan sportif,” sambung Jokowi.

“Meski belum menjadi juara, saya dan seluruh rakyat Indonesia tetap bangga dengan perjuangan anda semua,” tutup Presiden RI ketujuh tersebut.

Timnas Indonesia Pantas Diberi Apresiasi

Indonesia memang harus kembali gagal untuk menjadi juara Piala AFF untuk pertama kalinya. Namun, usaha keras yang telah dilakukan oleh Timnas Indonesia di turnamen tersebut pantas untuk mendapat apresiasi tinggi.

Apalagi sejak awal Timnas Indonesia memang bukanlah unggulan, bahkan untuk lolos dari fase grup saja sempat diragukan.

Namun, secara mengejutkan pasukan Shin Tae-yong nyatanya dapat lolos sebagai juara Grup B dan mampu bermain hingga ke partai final Piala AFF 2020.

beras