Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Jokowi Sebut Sejumlah Tokoh Potensi Jadi Cawapres Ganjar, Siapa Saja?
Sumber: Pemprov Jateng

Jokowi Sebut Sejumlah Tokoh Potensi Jadi Cawapres Ganjar, Siapa Saja?



Berita Baru, Surabaya – Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut sejumlah tokoh yang berpotensi menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ganjar Pranowo.

Hal itu disampaikan Jokowi saat dirinya diwawancarai awak media usai melaksanakan Sholat Idul Fitri di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo, Jawa Tengah, pada Sabtu, 22 April 2023.

Lantas, siapa sajakah tokoh-tokoh yang disebut Jokowi berpotensi menjadi Cawapres untuk Ganjar Pranowo?

Dalam wawancara tersebut, Jokowi menyebut beberapa nama tokoh politik yang dinilai mumpuni untuk mendampingi Ganjar dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) pada Pemilu 2024 nanti.

“Ada Pak Erick, Pak Sandiaga Uno, Pak Mahfud, Pak Ridwan Kamil, Cak Imin, dan Pak Airlangga,” komentar Jokowi saat ditanyai wartawan.

Saat disinggung tentang Prabowo Subianto, menurut Jokowi hal itu tidak menutup kemungkinan.

“Termasuk Pak Prabowo, nanti juga segera cawapresnya ketemu,” ujarnya.

Bahkan Jokowi mengungkapkan bahwa dirinya akan bertemu dengan Mentri Pertahanan itu pada Jumat siang (22 April 2023).

“Nanti siang ketemu, beliau mau ke rumah,” ungkapnya.

Secara terpisah, Ganjar menceritakan perjalanannya saat pulang dari Jakarta menuju Solo bersama Presiden Jokowi. 

Ia mengaku mendapat banyak masukan dari orang nomor satu RI itu.

“Di-briefing sama beliau,” kata Ganjar kepada wartawan.

Pada kesempatan tersebut, Ganjar meminta kepada semua pihak untuk menunggu keputusan partainya terkait nama Cawapres yang akan mendampinginya pada Pilpres 2024 nanti.

“Nanti dulu to, sabar. Biar beritanya nambah,” imbuhnya.

beras