Kota Blitar Masih Zona Oranye, Ini Penyebabnya
Berita Baru Jatim, Blitar – Hampir seluruh daerah telah masuk di zona kuning di Provinsi Jawa Timur, sedangkan untuk Kota Blitar masih berstatus zona oranye atau daerah zona resiko sedang.
Kondisi ini menjadikan Jatim sebagai provinsi pertama dan satu-satunya di Indonesia berada di PPKM Level 1.
Hanya saja, petanyaan muncul kenapa cuma Kota Blitar masih zona oranye, padahal Kabupaten Blitar pun sudah kuning?.
Menanggapi hal itu, Wali Kota Blitar Santoso mengatakan indikator zona penyebaran Covid-19, pelaksanaan testing dengan tracing belum malsimal dan membuat masih di zona daerah resiko sedang.
“Indikator penetapan status Zona dan level PPKM itu bermacam-macam, jadi kenapa Kota Blitar hingga kini masih berstatus zona oranye karena tingkat pelaksanaan testing dan tracing belum maksimal,” ucapnya, seperti dikutip dari suaraindonesia.co.id, Minggu (19/09/2021).