Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Polri Berikan Lampu Hijau ke PT LIB Soal Bergulirnya Sepak Bola Indonesia
PT LIB mendapatkan lampu hijau dari Kepolisian terkait terselenggaranya Sepak Bola kembali. (Foto: bolaskor.com)

Polri Berikan Lampu Hijau ke PT LIB Soal Bergulirnya Sepak Bola Indonesia



Berita Baru Jatim, Surabaya – PSSI dan operator PT Liga Indonesia Baru (LIB) mendapatkan lampu hijau dari pihak Kepolisian untuk pemberian izin kompetisi Liga 1 2021.

Sudjarno Direktur Operasional LIB mengatakan Polri telah memberi lampu hijau untuk izin Liga 1 2021 melalui Baintelkam Polri Kombes Pol Budi Sajidin. PSSI dan PT LIB bertekad melengkapi persyaratan yang diminta agar izin itu cepat keluar.

“Sekarang, luar biasa kondisinya, salah satunya rekomendasi BNPB yang sudah kita dapatkan sebelumnya. Ada juga SOP dari protokol kesehatan itu sendiri,” ujar Sudjarno, dikutip dari CNNIndonesia.com. Kamis, (4/2/2021).

“Kembali lagi, kami menghormati Polri soal dikeluarkannya izin resmi dan lebih cepat lebih bagus. Biar kami bisa mempersiapkan diri lebih matang,” imbuhnya.

Sama halnya dengna Akhmad Hadian Lukita Direktur Utama LIB mengatakan sejumlah syarat yang di minta kepolisian lebih kepada penekanan protokol kesehatan dan dipesankan supaya bisa melakukan pengecekan berkala dengan hasil tes cepat dan akurat kepada seluruh komponen yang terlibat di kompetisi. Pengecekan juga harus sesuai dengan standar yang diberikan pemerintah dan WHO.

“Pemerintah peduli dengan Covid-19 jadi paling tidak bagaimana selamatkan nyawa manusia, jangan sampai ada sepak bola, jadi bertambah kasus positif. Tapi pemerintah juga sadar sepak bola ini tidak bisa ditahan,” ujarnya.

“Pemerintah ingin menjadikan sepak bola sebagai role model penerapan protokol kesehatan ketat di bidang olahraga. Ini tidak mudah, kami harus hati-hati dan juga sudah kami bahas sejak lama, sekitar Juni-Juli lalu. Persiapan cukup panjang, sekarang hanya tinggal sedikit-sedikit menyesuaikan dengan kondisi terkini,” tutupnya.

beras