3 Resep Menu Takjil Rendah Kalori yang Segar dan Turunkan Berat Badan
Berita Baru, Surabaya – Selama bulan Ramadhan selain menjadi bulan ladang pahala juga dapat menjadi ladang untuk memiliki tubuh yang lebih sehat, bugar, dan ideal.
Waktu buka puasa menjadi momen yang ditunggu setelah sehari berpuasa. Menu buka puasa sangat perlu untuk diperhatikan, karena setelah tubuh berpuasa kurang lebih 14 jam maka sistem pencernaan juga beristirahat selama itu.
Ketika berbuka puasa dianjurkan untuk mengonsumsi makanan dan minuman ringan terlebih dahulu, makanan dan minuman tersebut populer dengan sebutan takjil.
Tetapi, banyak yang salah kaprah mengatur menu takjil yang mengutamakan rasa manis dan mengesampingkan gizi atau kandungan di dalamnya.
Momen Ramadhan yang bisa dijadikan sebagai momen untuk mendapatkan tubuh lebih sehat, bugar, dan ideal perlu dimanfaatkan dengan baik. Hal yang perlu dilakukan adalah dimulai dengan mengubah menu takjil yang kurang sehat tapi tinggi kalori dengan menu yang lebih sehat.
Berikut resep takjil rendah kalori dan kaya akan gizi yang sangat baik dikonsumsi ketika berbuka.
Resep Es Buah Rendah Kalori
Siapkan bahan:
1. Kelapa muda (daging dan air)
2. Irisan buah melon, semangka, stroberi, dan kiwi (opsional)
3. Susu low fat
4. Es batu
5. Chia seed (bisa diganti dengan selasih)
6. Tropicana slim sweeteners (opsional)
Cara pembuatan:
1. Rendam chia seed dengan air hingga mengembang;
2. Siapkan wadah (mangkuk), lalu masukkan daging kelapa muda;
3. Masukkan air kelapa muda pada wadah, tambahkan susu low fat dan sweeteners;
4. Masukkan irisan buah dan es batu;
5. Jika chia seed sudah mengembang, tambahkan pada mangkuk es buah yang sudah diracik,
6. Sajikan,
Resep Es Teler Sehat dan Segar
Bahan:
1. Buah (alpukat, nangka, dan kelapa muda)
2. Susu low fat
3. Es batu
4. Chia seed
5. Madu
6. Air kelapa muda
Cara pembuatan:
1. Pertama, rendam dulu chia seed dengan air;
2. Lalu siapkan wadah (mangkuk), lalu masukkan irisan alpukat, daging kelapa muda, nangka, dan chia seed;
3. Tambahkan dua sendok madu (sesuai selera);
4. Tuangkan air kelapa, susu low fat, dan terakhir es batu agar lebih segar;
5. Sajikan.
Resep Es Semangka Kurma
Bahan:
1. Irisan semangka
2. Kurma 3, 5, atau 7 biji
3. Madu
4. Chia seed
5. Perasan air jeruk (boleh juga irisan buah jeruk)
6. Es batu
Cara pembuatan:
1. Siapkan wadah, lalu masukkan irisan buah semangka;
2. Buang isi kurma, lalu potong kecil-kecil dan masukkan pada wadah;
3. Tambahkan madu dan chia seed lalu aduk hingga rata;
4. Masukkan es batu dan perasaan air jeruk;
5. Sajikan