Begini Doa Saat Turun Hujan dan Setelah Hujan Beserta Artinya
Kolom – Per hari ini, sebagian wilayah di Indonesia diguyur hujan, Jumat (17/12). Hujan adalah anugerah dan berkah dari Allah kepada umat manusia.
Islam juga menganjurkan umatnya untuk memanjatkan doa ketika hujan turun, saat hujan lebat, dan setelah hujan reda. Hal ini sebagai wujud rasa syukur dan memohon perlindungan agar saat hujan turun tidak mendatangkan bahaya.
Dalam beberapa riwayat dan hadist, waktu hujan adalah waktu yang mustajab untuk melakukan doa. Waktu mustajab adalah waktu yang istimewa sebab doa-doa kita mudah dikabulkan oleh Allah.
Seperti yang dikatakan oleh Imam an-Nawawi mengatakan doa pada saat hujan tidak ditolak atau jarang ditolak karena pada saat itu tengah turun rahmat, khususnya curahan hujan pertama di awal musim.
Dengan turunnya hujan, tumbuhan menjadi subur. Tumbuhan yang subur dan tumbuh dengan baik mampu memberi manfaat bagi manusia lewat buahnya, pohon yang rindang, dan manfaat lain.
Berikut, tim Berita Baru Jatin tuliskan doa ketika hujan, dan doa setelah hujan beserta artinya.
√ Doa ketika turun hujan
اللَّهُمَّ صَيِّبًا نَافِعًا
“Allahumma shayyiban nafi’an.”
Ya Allah, curahkanlah air hujan yang bermanfaat. (HR Bukhari dari Aisyah RA).
√ Doa setelah turun hujan
مُطِرْنَا بِفَضْلِ اللـهِ ورَحْمَتِهِ
“Muthirnaa bifadhlillahi wa rahmatihi.”
Diturunkan kepada kami hujan berkat anugerah Allah dan rahmat-Nya. (HR Bukhari)
Semoga, kita selalu diberikan keselamatan, umur yang barokah dan selalu diridloi oleh Allah SWT.