Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Marahi Ferdy Sambo, Komnas HAM: Kau Jangan Kurang Ajar
Foto: detik.com

Marahi Ferdy Sambo, Komnas HAM: Kau Jangan Kurang Ajar



Berita Baru, Jakarta – Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik mengungkapkan kemarahan ke Irjen Ferdy Sambo. Ia mengaku memarahi Ferdy Sambo karena pernah memanggil Komisioner Komnas HAM Choirul Anam pada Senin lalu (11/7/2022).

Pertemuan Ferdy Sambo dan Choirul Anam itu terjadi sebelum kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J mencuat ke publik. Choirul Anam kemudian mengungkap pertemuan tersebut sehari kemudian.

“Ya, dia (Sambo) bilang, ‘Kenapa bukan saya yang bunuh’. Cuma begitu-begitu. Saya diceritain Anam baru besoknya (usai pertemuan Anam dan Sambo pada 11 Juli 2022), karena malam itu saya enggak lihat ada yang serius. Jadi saat saya baca berita setelah saya main badminton, saya lihat, loh, saya panggil (Anam) besoknya,” kata Taufan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/8/2022), seperti dilansir dari detikNews.

Taufan kemudian meminta Anam bercerita pembicaraannya dengan Ferdy Sambo, dan ia mengaku sudah menaruh curiga terhadap Ferdy Sambo. “‘Apa kemarin pembicaraannya?’ Dia (Anam) ceritakanlah. ‘Wah bahaya ini kamu. Bahaya, Nam’. Justru dari awal saya jadi curiga gara-gara itu. Dengan pikir sebaliknya,” ujarnya.

Ia juga mengungkit pertemuan dengan Ferdy Sambo di Mako Brimob. Ia mengaku marah ke Ferdy Sambo karena memanggil anggotanya. Mantan Kadiv Propam tersebut kemudian meminta maaf.

“Saya juga sudah tanya sama Sambo. ‘Kamu apa-apaan kamu panggil si Anam?’. ‘Minta maaf saya Pak, minta maaf saya Pak’,” kata Taufan seraya menirukan ucapan Ferdy Sambo.

Taufan lalu bertanya apakah Ferdy Sambo memberikan uang kepada Choirul Anam pada pertemuan itu, dan dijawab tidak. “‘Kau kasih uang nggak sama dia?’. ‘Nggak, Pak’,” katanya.

Ia memperingatkan Ferdy Sambo agar tidak melakukan hal-hal yang berdampak negatif pada Komnas HAM. “Itu direkam loh, saya bilang. Kalau ada apa-apa suatu saat saya buka itu semua. ‘Kau jangan kerjain Komnas HAM’. Marah saya sama dia,” katanya.

Dalam pertemuan dengan Ferdy Sambo di Mako Brimob, ia juga meminta Ferdy Sambo memberikan kesaksian yang tidak berubah-ubah ke depannya. Ia bahkan mengancam Ferdy Sambo jika memberikan kesaksian berbeda.

“Saya cuma satu saya tanya, ‘Apa yang kamu lakukan sama si Anam? Kau jangan kurang ajar sama Komnas HAM’. Dia minta maaf. Saya tanya, ‘Kamu kasih uang nggak sama Anam? Dia bilang, ‘Enggak’. ‘Ya sudah kalau ada apa-apa nanti, kau harus kasih kesaksian yang sama. Jangan nanti berubah. Saya gugat kau nanti kalau macam-macam’,” katanya.

“Karena ini bagi saya dan Anam, kami enggak melanjut periode kedua. Ini pertaruhan nama baik kami. Kami bekerja empat tahun lebih, jangan dicurangi begitu. Dibangun opini-opini kan,” sambungnya.

beras