Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Lebaran Hari Kedua, Ini Delapan Titik Kemacetan di Jatim

Lebaran Hari Kedua, Ini Delapan Titik Kemacetan di Jatim



Berita Baru, Surabaya – Hari kedua Lebaran 2022, sejumlah kemacetan panjang terjadi di berbagai wilayah di Jatim. Kemacetan di Jatim ini terjadi disebabkan adanya peningkatan volume kendaraan.

Petugas polisi dan pihak tol melakukan upaya penguraian agar kendaraan tidak menumpuk dan stuck.

Berikut titik-titik macet yang terjadi di berbagai daerah di Jatim:

1. Tol Surabaya ke Gempol

Kemacetan di titik ini sudah mulai terlihat dari gerbang tol Sidoarjo arah Porong. Antrean kendaraan tampak mengular hingga mencapai 5 km.

Untuk mengurangi kemacetan, petugas telah diterjunkan untuk mengatur dan mengurai kendaraan. Tak hanya itu, petugas juga mengurangi volume kendaraan, petugas juga mengalihkan kendaraan di jalur bawah.

2. Jalur Gresik arah ke Paciran Lamongan

Kemacetan juga terpantau di Jalan Raya Manyar Gresik menuju arah Paciran, Lamongan. Sama, kemacetan juga karena volume kendaraan yang tinggi khususnya di Simpang Tugu, Manyar.

Sejumlah petugas telah diterjunkan untuk mengatur lalu lintas di lokasi. Ini dilakukan agar kemacetan tidak sampai mengular hingga exit tol Manyar.

3. Gerbang tol Jombang dan exit tol Tembelang, Jombang

Kemacetan di gerbang tol Jombang dan exit tol Tembelang juga terpantau. Dari pantauan CCTV tol, kemacetan terjadi di tiga lajur dengan antrean kendaraan sepanjang 600 meter.

Kemacetan panjang juga terjadi di jalur Ploso, Jombang menuju ke Jombang kota. Mobil pribadi campur dengan sepeda motor terlihat padat merayap.

Baik dari arah Ploso maupun dari arah Jombang kota. Jalur ini menjadi akses kendaraan dari arah Lamongan, Tuban, Mojokerto menuju ke Jombang kota dan sekitarnya.

4. Jalur arteri wilayah Kecamatan Bandar Kedungmulyo Jombang

Kemacetan di titik ini terjadi dari arah Jombang mengular seoanjang 3 km hingga simpang empat Mengkreng di Kediri.

Kemacetan dilaporkan terjadi sejak pukul 09.00 WIB. Hingga saat ini arus lalu lintas dari arah Jombang ke Nganjuk dan Kediri masih terlihat padat merayap sama hingga 3 km lebih.

5. Jalan Raya Kesamben Blitar

Volume kendaraan di titik ini telah mencapai 70 persen. Akibatnya kepadatan kendaraan terjadi pada hari kedua Lebaran. Volume kendaraan ini didominasi kendaraan dari arah timur ke barat alias dari Malang ke Blitar.

Untuk mengatur kepadatan ini, petugas telah memasang tali pembatas agar tidak ada kendaraan yang memotong jalan. Penormalan lampu flash pada traffic lights di kawasan terminal Kesamben juga dilakukan. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi kemacetan kendaraan yang panjang.

6. Jalur Selatan Probolinggo arah ke Lumajang

Kemacetan di jalur ini terpantau hingga 5 km. Ini disebabkan oleh padatnya kendaraan masyarakat yang melakukan silaturahmi.

Untuk mengatasi kemacetan ini, petugas gabungan telah diterjunkan untuk mengatur di pos-pos setempat.

7. Simpang Mengkreng Kediri

Titik ini merupakan arus lalu lintas nasional. Karena itu, pertemuan antar-kendaraan dari berbagai daerah kerap menumpuk di simpang Mengkreng, Kediri ini. Pada Lebaran hari kedua ini, di titik ini juga terpantau macet.

8. Arus Tol Surabaya ke Gempol

Kemacetan dipicu beberapa insiden kecelakaan dan penambahan volume kendaraan hari kedua lebaran. Kemacetan mencapai 5 Km.

beras