Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Refleksi Hari Jadi Kabupaten Gresik

Refleksi Hari Jadi Kabupaten Gresik



KolomDewasa ini, Kabupaten Gresik telah menjelma menjadi kabupaten yang bersinar. Sejak ditetapkan sebagai bagian salah satu wilayah pengembangan Gerbang Kertasusila dan wilayah industri, kini Kabupaten Gresik menjadi lebih terkenal dan masyhur hingga seluruh dunia. Hal itu ditandai oleh menjamurnya industri-industri multi nasional yang patut dibanggakan.

Tepat pada tanggal 9 Maret 2022, Kabupaten Gresik resmi berusia 535 Tahun. Tentu itu bukanlah usia yang muda bagi Kabupaten di sebelah barat laut Kota Surabaya ini. Kabupaten yang memiliki luas wilayah 1.191,25 km2 yang terbagi dalam 18 kecamatan, 330 desa, dan 26 kelurahan ini memiliki sejarah yang panjang.

Dari berbagai catatan, Gresik ialah dikenal dan tumbuh sebagai pusat perdagangan berbagai negara sejak abad ke-11. Tak sedikit bukti-bukti yang menegaskan kondisi itu. Mulai dari pedagang asal Cina, Arab, Gujarat, Kalkuta, Siam, Bengali, Campa telah menginjakkan kakinya di Gresik.

Sebenarnya, nama Gresik mulai muncul dalam sejarah sejak berkembangnya Islam di tanah Jawa. Pembawa dan penyebar agama islam tersebut tidak lain adalah Syech Maulana Malik Ibrahim yang bersama-sama Fatimah Binti Maimun. Tercatat mereka masuk ke Gresik pada awal abad ke-11.

Di samping dikenal sebagai kota perdagangan, Kabupaten Gresik juga terkenal sebagai kota wali. Sejarah para wali kental di Kabupaten Gresik. Sunan Giri dan Syekh Maulana Malik Ibrahim, misalnya. Mereka adalah dua orang dari sembilan wali yang biasa disebut Wali Songo. Makamnya berada di Gresik. Sunan Giri di Desa Giri, Kecamatan Kebomas, Gresik. Sedangkan Syekh Maulana Malik Ibrahim di pusat kota yakni Kelurahan Desa Gapuro Sukolilo, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik. Keberadaan pondok-pondok pesantren dan sekolah serta hasil kerajinan bernuansa Islam semakin menasbihkan Gresik sebagai kota santri.

Dalam kurun setahun terakhir, berbagai penghargaan telah berhasil didapatkan. Penghargaan Kabupaten Sehat serta Penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Desa PDTT berhasil dikantongi. Gresik menjadi salah satu kabupaten yang dianggap mampu melakukan percepatan pembangunan desa.

Hari Jadi Kabupaten Gresik di tahun ini membawa harapan besar bagi warganya. Itu sebabnya arena tantangan yang dihadapi tidaklah ringan. Kini tantangan terbesar dari Kabupaten Gresik adalah penanganan wabah, pengentasan angka kemiskinan, dan pemerataan infrastruktur.

Masyarakat tentu sangat berharap kinerja yang belum optimal harus segera diperbaiki dan diselesaikan. Sesuai dengan motto yang sudah digaungkan oleh Bupati Gresik, yaitu Kerja Cepat, Kerja Tuntas, dan Kerja Ikhlas Untuk Masyarakat yang tertuang dalam program Nawa Karsa.

beras