Saat Ibu Negara Kepincut Kripik Pisang Agung Lumajang
Berita Baru, Lumajang – Dikenal sebagai kota pisang, Kabupaten Lumajang memiliki berbagai varian buah pisang. Salah satunya adalah pisang agung.
Tidak disangka, pisang berukuran jumbo ini mampu memikat ibu negara Iriana Joko Widodo melalui olahan kripik pisang agung.
Tidak hanya Iriana, Ketua TP PKK Jawa Timur Arumi Bachsin juga terpikat dengan bentuk dan rasa khas dari pisang agung.
Penjabat (PJ) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Lumajang Rahayu Agus Triyono mengatakan, momen kepincutnya sang ibu negara dengan olahan pisang agung terjadi saat pameran produk binaan Dekranasda se-Jawa Timur yang diselenggarakan di Surabaya.
Menurutnya, bentuk kripik yang tipis dengan panjang yang nyentrik khas buah pisang agung yang jumbo membuat kripik pisang agung dilirik Iriana sejak dari jauh.
“Alhamdulillah beliau (Iriana) suka dengan olahan camilan khas Lumajang, khususnya kripik pisang agung,” kata Rahayu, Sabtu 28 Oktober 2023.
Untuk diketahui, karakteristik pisang agung adalah memiliki batang berwarna merah dan berukuran besar dan panjang melebihi pisang pada umumnya.
Pisang agung sendiri menjadi salah satu komoditas buah-buahan yang paling terkenal di Lumajang selain pisang mas kirana dan pisang cavendish.
“Potensi pisang agung di Lumajang sangat luar biasa. Jumlahnya melimpah,” lanjutnya.
Rahayu berharap, komoditas pisang agung terus dibudidayakan oleh masyarakat Lumajang.
Sebab, selain memiliki nilai jual yang tinggi dan bisa diolah menjadi berbagai macam makanan ringan hingga berat, pisang agung telah memiliki pasarnya sendiri.
Sehingga, diharapkan ekonomi masyarakat bisa meningkat melalui proses budidaya pisang agung. Tidak hanya para petani, para pelaku UMKM juga bisa turut menikmati berkah dengan produk olahan pisang agung.
“Semoga setelah diminati bu Iriana nanti produk UMKM Lumajang ini bisa semakin laris dan mampu mendongkrak ekonomi masyarakat Lumajang,” pungkasnya.