Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Samawi Dukung Prabowo di Pilpres 2024

Samawi Dukung Prabowo di Pilpres 2024



Berita Baru, Jakarta – Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) mendeklarasikan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

“Kami kaum sarungan tegak lurus bersama Pak Jokowi dan berijtihad mendukung Bapak (Prabowo),” kata Nahdy saat deklarasi bersama Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Sabtu 7 Oktober 2023.

Deklarasi tersebut merupakan hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Samawi 2023 yang digelar pada malam sebelumnya yang dihadiri para kiai, ajengan, dan tuan guru Samawi se-Indonesia.

Ketua Umum Samawi Gus Muhammad Nahdy mengatakan, dukungan itu diberikan karena Prabowo dinilai memiliki jiwa kepemimpinan yang tegas dan memiliki rasa cinta kepada rakyatnya.

“Indonesia membutuhkan sosok pemimpin yang tegas. Tetapi juga memiliki rasa cinta yang besar kepada rakyatnya, pemimpin yang berpengalaman mengelola geopolitik, mengantisipasi berbagai perkembangan dunia, namun juga punya ikatan kuat dengan batin masyarakat di akar rumput,” ujarnya.

Sementara itu, Prabowo menegaskan siap melanjutkan kebijakan presiden Joko Widodo jika terpilih menjadi presiden Kedelapan RI.

“Tentunya saya sekarang merasa tambah semangat, saya merasa dengan Samawi bersama saya, saya merasa bahwa kita mampu untuk hadapi tantangan-tantangan, kita mampu melanjutkan perjuangan Pak Jokowi, dan kita akan mencapai cita cita kita Indonesia emas,” katanya.

Tidak hanya mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden, Samawi juga berharap mengandeng Walikota Sila Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presidennya.

Menjawab pernyataan tersebut, Prabowo mengaku mendengar harapan itu di daerah. Namun, dia menyampaikan dirinya tergabung dengan Koalisi Indonesia Maju yang berisi banyak partai. Sehingga, usulan itu akan dikomunikasikan terlebih dulu dengan partai lain dalam koalisi.

“Ketua-ketua umum akan musyawarah mufakat untuk bersama-sama memutuskan siapa wakil presiden. Jadi yang penting, saya terima masukan dari saudara-saudara dan akan saya bawa ke forum Koalisi Indonesia Maju,” tutupnya.

beras