Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Cafe Cemara: Tempat Nongkrong Baru Milik BUMDes

Cafe Cemara: Tempat Nongkrong Baru Milik BUMDes



Berita Baru Jatim, Lamongan – Bupati Lamongan Dr. Yuhronur Efendi, M.BA meresmikan pembukaan Cafe Cemara yang dikelola BUMDes Sumber Makmur Desa Kemantren Paciran Lamongan, Minggu (7/11).

Yuhronur Efendi, Bupati Lamongan menuturkan bahwa Cafe Cemara yang baru saja dibuka oleh Bumdes Sumber Makmur Kemantren menjadi salah satu sponsorship dalam mengenal potensi yang dimiliki Desa Kemantren Paciran Lamongan.

Di era disrupsi seperti ini, ia melanjutkan, diperlukan ide-ide yang inovatif. “Agar Bumdes dapat optimal dan unit usaha yang dimiliki mampu aktif,” katanya. Di samping itu, keberadaan Bumdes mampu memberikan manfaat bagi masyarakat utamanya berbasis pemberdayaan secara berkelanjutan.

Efendi mengatakan. Pemerintah Kabupaten Lamongan memiliki program prioritas, salah satunya pengembangan ekonomi masyarakat melalui UMKM. Seperti keberadaan Cafe Cemara. Ia menilai, cafe ini memiliki banyak manfaat.

“Semoga cafe ini menjadi sumber inspirasi dan tempat nongkrong yang nyaman bagi para pengunjungnya,” harapnya.

Suaji, Kepala Desa Kemantren menuturkan bahwa Cemara Cafe merupakan milik semua masyarakat. Ia melihat ini adalah terobosan yang dihasilkan dari usaha pengelola Bumdes. “Sebagai upaya mengoptimalisasikan unit usaha,” ujarnya.

Moh. Khoirul Fatih, Ketu BUMDes Sumber Makmur Kemantren menyampaikan bahwa Cafe Cemara didesain dengan suasana cafe outdoor. Dengan beberapa program kegiatan yang disediakan. “Seperti halnya Akustik dan Diskusi Publik sebulan sekali,” jelasnya. [MK.Fatih]

beras