Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Cara Melihat Kecerdasan Seseorang

Cara Melihat Kecerdasan Seseorang



Berita Baru, Tips – Mengetahui kecerdasan seseorang memang tidak bisa melihat dari sisi nilai akademisnya saja. Karena banyak faktor yang bisa menilai mengenai kemampuan kecerdasan seseorang, terutama dari sisi emosional yang mereka miliki. 

Teruntuk pemilik bisnis, zaman sekarang Anda tidak bisa merekrut seseorang hanya dari sisi akademis saja tetapi juga harus menilai dari sisi emosional. Berikut beberapa cara melihat kecerdasan seseorang dari hal-hal yang sering dijumpai.

Sebagian besar orang diluar sana melihat kecerdasan dari apa hal besar yang mereka dapatkan. Sering juga membuat Anda malah membandingkan antara satu karyawan dengan karyawan lainnya. Mungkin saja, orang yang dianggap ‘bodoh’ memiliki kecerdasan dari sisi lain yang hanya bisa dilihat dari tanda-tanda sebagai berikut.

1. Selalu Banyak Tanya

Mungkin Anda akan merasa jengkel ketika ada seseorang yang banyak tanya kepada Anda. Apa lagi kalau dia adalah karyawan Anda. Anda bisa-bisa meminta staff Anda yang lain untuk mewakili jawaban dari pertanyaan karyawan yang bertanya, karena rasa jengkel Anda terhadap orang tersebut sehingga Anda menggabaikannya begitu saja.

Padahal bisa saja, dia yang sering bertanya memiliki kecerdasan yang luar biasa. Orang-orang cerdas akan selalu merasa merendah diri. Mereka tidak akan tampil show off untuk menunjukan kecerdasannya. Orang-orang cerdas akan selalu menjadi gelas kosong di suatu tempat. Setiap pemimpin harus mampu mengenalinya.

2. Selalu Belajar dari Kesalahan

Banyak orang diluar sana yang tidak mau mengakui kesalahan yang mereka lakukan. Namun, orang-orang cerdas akan mengakui kesalahan mereka. Kalau Anda menemukan karyawan Anda ketika berbuat salah dia mengakui, bukan selalu mencari pembenaran, itulah tanda dirinya orang yang cerdas.

Biasanya mereka akan melakukan intropeksi dari setiap kesalahan yang mereka lakukan. Kritik yang diterima akan menjadi bahan dirinya untuk belajar dari setiap kesalahan yang ia lakukan. Inilah salah satu ciri bahwa orang tersebut merupakan orang yang cerdas.

3. Dapat Menebak Makna Tersembunyi dari Sebuah Pernyataan

Memahami apa yang dikatakan oleh seseorang dengan kalimat yang mereka lontarkan memang terkesan sulit. Apa lagi jika ada seseorang yang sedang membicarakan sesuatu yang tampaknya tidak ada hubungan sama sekali dengan topik sebelumnya dalam pembicaraan yang dilakukan.

Dengan topik yang sensitif, tetapi Anda tetap pada kondisi yang biasa-biasa saja menunjukan bahwa Anda merupakan orang yang cerdas. Anda juga bisa memperhatikan orang-orang disekitar Anda yang mampu melakukan hal tersebut, bertanda bahwa orang itu adalah orang cerdas.

4. Mampu Mengontrol Diri

Ciri-ciri orang cerdas berikutnya yang bisa dilihat dengan mudah ketika ia mengambil sebuah keputusan. Orang cerdas akan lebih mampu mengontrol diri mereka. Mereka tidak akan mengeluarkan pernyataan penting dengan tergesa-gesa. Ciri ini sangat melekat pada orang-orang cerdas, bagaimana mereka bisa mengontrol diri lebih baik dan mempertimbangkan segala aspek yang akan terjadi ketika putusan tersebut diambil.

5. Memiliki Pemikiran Terbuka

Cara melihat kecerdasan seseorang berikutnya adalah dengan melihat cara mereka berpikir. Orang-orang yang cerdas akan memiliki pemikiran terbuka. Karena mereka tidak akan mengambil hanya dari satu perspektif saja. Umumnya ciri ini akan tampak saat Anda berdiskusi dengan orang tersebut.

Orang-orang cerdas akan selalu bersikap terbuka terhadap ide dan gagasan baru yang muncul saat berdiskusi. Saat berdiskusi orang-orang yang memiki pemikiran terbuka akan selalu menganggap sesuatu yang baru sebagai pelajaran baru.

6. Bisa Menghubungkan Berbagai Topik

Melihat kecerdasan seseorang bisa dilihat dari bagaimana mereka menghubungkan satu topik kepada topik lainnya. Hal ini dikarenakan orang-orang cerdas memiliki pola cepat dalam pergantian topik saat berdiskusi. Penghubungan berbagai topik ini bisa dengan menyatukan berbagai konsep dari sudut pandang yang berbeda.

7. Tidak Ingin Diganggu Ketika Sedang Fokus

Penelitian yang dilakukan oleh Northwestern University di tahun 2015 mengungkapkan para orang cerdas lebih senang bekerja dalam keadaan yang sepi. Ketika di tempat kerja mereka mendapatkan situasi yang tidak kondusif, orang-orang cerdas akan memilih untuk bekerja ditempat yang sepi dan tidak berisik.

Pada umumnya orang-orang cerdas merasa tidak mampu berkonsentrasi Ketika dalam kondisi berisik. Jadi jangan anggap seseorang memiliki sikap yang aneh ketika mereka tidak mampu bekerja ditempat berisik.

Itulah beberapa cara melihat kecerdasan seseorang. Mungkin saja tanda-tanda tersebut ada dalam diri Anda. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi acuan Anda dalam memandang kecerdasan seseorang. Bisa saja hal yang menurut Anda terlihat bodoh dari seseorang, merupakan tanda kecerdasan orang tersebut.

beras