Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

timnas indonesia
Mark Klok akan membela Timnas Indonesia.

Resmi Bela Timnas Indonesia, Media Vietnam Ketakutan Hadirnya Mark Klok



Berita Baru, Sepakbola – Di kompetisi SEA Games ke-31 yang akan berlangsung di Vietnam pada bulan Mei 2022 mendatang, Timnas Indonesia U-23 akan diperkuat bintang keturunan Eropa yakni Mark Klok.

Gelandang Persib Bandung tersebut akan mengisi slot tiga pemain senior Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2021. Kabar baik ini diungkapkan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri beberapa waktu lalu.

“Kami sudah daftarkan dia (Marc Klok) ke SEA Games 2021 untuk kuota seniornya,” ujar Indra Sjafri.

“Jumlah pemain senior di SEA Games 2021 boleh dimainkan dua. Namun, yang didaftarkan lebih dari itu. Artinya yang boleh bermain dua, seperti edisi sebelumnya,” tuturnya menambahkan.

Diketahui sebelumnya, gelandang berusia 28 tahun tersebut sejatinya telah menjadi Warga Negara Indoneisa (WNI) sejak November 2020 lalu.

Namun, Marc Klok belum bisa langsung bermain untuk Timnas Indonesia karena tidak menunjukkan garis keturunan dari kakek buyutnya yang lahir di Makassar.

Alhasil, Marc Klok harus menunggu waktu lima tahun tinggal di Indonesia. Tepatnya pada April 2022 mendatang, dirinya sudah resmi lima tahun menetap di tanah air dan bisa memperkuat Timnas Indonesia di SEA Games.

Marc Klok Buat Media Vietnam Ketakutan

Sementara itu, kehadiran Mark Klok untuk mengisi slot tiga pemain senior di Timnas Indonesia U-23 langsung menjadi disoroti media Vietnam, Thethao247.

Media tersebut cukup terkejut dengan ambisi skuat Garuda besutan Shin Tae-yong yang berniat untuk merebut medali emas dari tuan rumah Vietnam.

Di SEA Games edisi 2019 lalu, Vietnam merupakan tim yang mampu meraih medali emas setelah sukses mengalahkan Timnas Indonesia era Indra Sjafri dengan skor telak 3-0 di partai final.

“Indonesia Panggil Bintang Eropa ke Vietnam, Bertekad Membuat Cerita di SEA Games ke-31,” tulis Thethao247.

“Pelatih kepala Shin Tae Yong akan memanggil gelandang Marc Klok ke Indonesia U-23 untuk berangkat ke Vietnam untuk bertanding di SEA Games ke-31.”

“Pemain kelahiran Belanda ini akan menjadi salah satu dari dua pemain Indonesia yang berusia di atas 23 tahun yang diperbolehkan mengikuti turnamen sesuai regulasi BTC SEA Games 31.”

“Kehadiran bintang Eropa Marc Klok tentu akan meningkatkan kekuatan Indonesia U23 secara signifikan dalam waktu dekat, membuat persaingan memperebutkan medali emas SEA Games di Vietnam semakin menarik dan dramatis,” imbuhnya.

beras