Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Sinopsis Film Eksil, Nasib Mahasiswa Indonesia yang Kehilangan Kewarganegaraan
Sutradara Film Eksil, Lola Amaria.

Sinopsis Film Eksil, Nasib Mahasiswa Indonesia yang Kehilangan Kewarganegaraan



Berita Baru, Surabaya – Sinopsis film Eksil mengangkat kisah yang memilukan. Eksil menceritakan tentang para mahasiswa Tanah Air yang terjebak di luar negeri dan sulit kembali. Perjuangan mereka dalam memperoleh tempat bernaung serta kewarganegaraan baru menjadi poin utama di film ini.

Film Eksil sendiri sejatinya telah merampungkan tahap produksi sejak tahun 2022 lalu. Kendati demikian, perilisan perdananya baru berlangsung pada tanggal 1 Februari 2024 kemarin. Film dokumenter berdurasi 2 jam tersebut bisa penonton saksikan di bioskop khusus.

Penting untuk menjadi catatan bahwa kuota menonton Eksil sangatlah terbatas “tidak boleh beramai-ramai”. Bahkan, mengingat konflik di dalamnya cukup sensitif, membuat banyak bioskop menolak menayangkannya. Tapi tenang, kamu masih bisa menyimak bocoran sinopsisnya pada artikel ini.

Sinopsis Film Eksil Secara Lengkap

Indonesia merupakan negara yang akhirnya memancarkan cahaya kebebasan pada tahun 1945. Tepatnya setelah berhasil mengusir bayang-bayang penjajah. Namun, di balik gemerlapnya kemerdekaan, tersembunyi kisah kelam yang merobek dada bangsa.

Era 1960-an menjadi saksi bisu dari tragedi yang menghantui yakni G30S/PKI. Malam itu, bayangan kegelapan merayap ke sudut-sudut negeri. Merenggut nyawa para pahlawan yang bertaruh jiwa demi mempertahankan idealisme Pancasila.

Buku-buku sejarah yang kita pelajari di bangku sekolah hanya menonjolkan bagaimana kudeta jenderal hingga berakhir di lubang buaya. Padahal, ada banyak sekali sisi memilukan lain akibat konflik tersebut.

Salah satunya nasib para WNI yang mengenyam pendidikan di luar negeri. Mereka mau tidak mau terkena imbas hingga sulit pulang ke tanah air. Kisah kelam itu diabadikan secara apik dalam film dokumenter karya Lola Amaria bertajuk “Eksil”.

Seperti telah tertera sebelumnya, sinopsis film Eksil menceritakan nasib para mahasiswa yang kala itu mendapat beasiswa pendidikan dari presiden Soekarno. Mereka tersebar di berbagai negara termasuk China, Belanda, Cheko-Slovakia, Uni Soviet, Jerman, serta Swedia.

Meledaknya peristiwa kelam pemberontakan PKI pada 30 September 1965, membuat nasib mahasiswa di negara orang ikut berubah. Mereka terasingkan, kehilangan kewarganegaraan, bahkan terancam tidak bisa pulang kembali ke pangkuan keluarga tercinta.

Lebih dari 30 tahun, para mahasiswa konsisten berpindah dari satu negara ke negara lain yang bersedia menampung. Untuk bertahan hidup, mereka melakukan pekerjaan apapun, meski tidak sesuai dengan background pendidikan yang dimiliki.

Sinopsis film Eksil turut menampilkan bagaimana para mahasiswa tak pernah berhenti berusaha di tengah keputusasaannya. Meski tampak sulit dan mustahil, mereka tetap berupaya optimis demi bisa pulang ke Indonesia.

Sudah Dirancang Sejak 2015

Lola Amaria sebagai sutradara sekaligus penulis skenario ternyata sudah merancang film Eksil sejak tahun 2015 silam. Bekerja sama dengan Gunawan Rahardja, Lola akhirnya mampu menyelesaikan project ini pada 2022 lalu.

Untuk memperkuat cerita serta menjamin keakuratannya, mereka turut melibatkan beberapa tokoh mahasiswa yang mengalami masa-masa sulit tersebut. Beberapa narasumber asli yang Lola hadirkan antara lain I Gede Arka, Hartoni Ubes, Tom Iljas, Herudjagio Mintardjo, serta Nurkasih Mintardjo.

Berhasil Mendapat Berbagai Penghargaan Bergengsi

Menjadi salah satu film yang menarik dan cukup berani, Eksil mampu menyabet sejumlah penghargaan bergengsi. Seperti penghargaan kategori “Best Film” dari Jogja-NETPAC Asian Film Festival pada tahun 2022 kemarin.

Tak hanya itu saja, Film Eksil juga menyabet penghargaan sebagai “Film Dokumenter Panjang Terbaik” di Festival Film Indonesia tahun 2023. Ini menjadi bukti bahwa kerja keras tim produksi sangat patut diapresiasi karena mampu mempersembahkan karya luar biasa.

Tersedia Forum Khusus untuk Nonton Bareng

Menilik dari sinopsi film Eksil hang cikup kontroversial, ternyata memberikan imbas pada proses penayangannya. Termasuk banyak bioskop yang tidak bersedia menayangkan. Bahkan, proses promosinya juga kerap mendapat penolakan dari pihak-pihak tertentu.

Memahami antusias masyarakat yang cukup tinggi, akhirnya Lola Amaria mencari alternatif lain untuk memberikan akses kepada para penonton. Salah satunya menawarkan format “nonton bareng” secara khusus.

Itulah ulasan lengkap tentang sinopsis film Eksil untuk menjawab rasa penasaran kalian. Nah, bagi yang ingin bergabung menonton bersama komunitas lain, bisa langsung menghubungi pihak Lola Amaria di platform media sosial. Semoga informasinya bermanfaat!

beras