Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Tak Bertengkar Karena Beda Pilihan
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Sumber Foto : VIVA/M Ali Wafa)

Tak Bertengkar Karena Beda Pilihan



Berita Baru, Jakarta – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menasihati agar para pemuda tidak saling bertengkar hanya karena beda pilihan presiden. Karena, soal siapa yang akan menjadi Presiden di 2024 telah ditentukan Tuhan.

Nasihat itu berangkat dari harapan Ridwan Kamil soal kondisi tahun 2045 Indonesia akan menyongsong generasi emas. Sehingga dia meminta agar para pemuda tidak suka bertengkar.

“Kalau kita suka bertengkar ya. Beda Pilpres bertengkar padahal Allah sudah tahu mentakdirkan siapa yang dipilih jadi Wali Kota Bogor, siapa yang dipilih jadi gubernur Jawa Barat, siapa yang dipilih jadi Gubernur DKI,” ucap Ridwan saat acara di Jakarta Sabtu (29/10).

Bahkan, mantan Wali Kota Bandung itu meminta supaya pemuda juga tidak bertengkar hanya karena beda pilihan presiden. Lantaran, semuanya telah ditentukan oleh Tuhan.

“2024 siapa yang menjadi Presiden, Allah sudah tentukan. Di kitab ketetapan di keyakinan kami yang namanya lauhul mahfuz ya kita tinggal menjemput,” terangnya.

“Cara menjemputnya saya titip netizen mendukung baik fastabiqul khoirot demokrasi. Berlomba-lombalah tunjukkan kebaikan, bukan berlomba-lomba menunjukkan negatif campaign, black campaign. Menang karena keburukannya dibuka aibnya dibuka enggak boleh gitu,” ujarnya.

Sebab, Ridwan memandang kalau perselisihan soal beda pilihan politik harus selesai sesaat kompetisi telah selesai. Sebagaimana ajang olimpiade yang berlangsung dalam lima tahunan.

“Kita bertanding, sleding tekel, setelahnya medali emas dibagikan kita salaman, lagi kita ngopi lagi. Jangan baperan jadi konstituen, Pak Prabowo sudah gabung dengan Pak Jokowi pendukungnya kan terbukti belum bisa move on,” sebutnya.

“Saya berharap generasi z memahami itu kami lelah bertengkar jangan diulangi percaya tuhan sudah menentukan siapa yang menjadi pemimpin,” tambah dia.

beras