Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Anak Muda Harus Melek Politik

Anak Muda Harus Melek Politik



Berita Baru Jatim, Surabaya – “Ini temanya penting karena anak muda sekarang menjadi harapan, elemen bangsa yang diharapkan eksistensinya kontribusinya pada bangsa dan negara,” ujar Anwar Sadad Ketua DPD Gerindra Jawa Timur dalam Podcast bertajuk “Pemuda Bicara Politik? Kenapa Tidak!”.

Diskusi yang diadakan secara hybrid ini mendatangkan tiga narasumber antara lain, Anwar Sadad Ketua DPD Gerindra Jawa Timur, Abdul Ghoni Ketua PKC PMII Jawa Timur, dan Yogi Pratama Ketua Badko HMI Jawa Timur.

Dalam diskusi yang berlangsung selama 52 menit ini membahas bagaimana kontribusi anak muda dalam percaturan politik 2024. Anwar Sadad memulai harapan agar millenial mampu menjadi pemain penting dalam dunia politik hari ini. “Karena mereka nantinya memimpin di masa mendatang,” jelasnya.

Hal senada juga diutarakan oleh Yogi Pratama, menurutnya, pemuda merupakan ujung tombak dari segala proses pembangunan bangsa. “Termasuk waktu kita merdeka,” pungkasnya. Fenomena hari ini masih banyak yang antipati terhadap politik. Yogi mengajak pemuda sudah merupakan kewajiban harus melek politik.

Abdul Ghoni mengatakan, milenial hari ini hanya sekedar dijadikan gimmick politik. Penilaian para politisi dalam meraup suara kaum milenial hanya terlihat dari penampilan. “Saya menyebutnya seperti kentut. Ada baunya tidak terlihat wujudnya,” ungkapnya.

beras