Gelar KTD, GMNI Probolinggo Bersama Bakesbangpol Ajak Mahasiswa Perangi Radikalisme
Berita Baru, Probolinggo– Tantangan zaman yang kian kompleks, masih menyisakan betapa bahayanya paparan radikalisme yang bisa mengancam keutuhan Banga dan Negara.
Hal itulah, yang terus didorong menjadi upaya antisipasi oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Probolinggo bersama Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol)
Sebab, DPC GMNI Probolinggo menilai paham radikalisme bisa menyasar siapapun termasuk kalangan mahasiswa dan akademisi.
Hal itu dilakukan saat menggelar Kaderisasi Tingkat Dasar (KTD) pada Sabtu, 22 Oktober 2022. Puluhan mahasiswa mengikuti KTD baik dari Universitas Panca Marga, Universitas Nurul Jadid maupun Universitas Islam Zainul Hasan (UNZAH) Genggong.
Dalam kesempatan itu, Kepala Bidang Kajian Strategis Bakesbangpol Kabupaten Probolinggo Andi Wiroso mengatakan, mahasiswa punya peran penting dalam ikut menjaga persoalan kebangsaan dari paparan radikalisme.
“Kenapa mahasiswa punya peran penting dalam menjaga NKRI dari radikalisme? Karena siapa saja bisa terpapar, termasuk mahasiswa maupun sektor akademisi,” jelasnya di Agrowisata Kokap, Sumberbendo Kecamatan Sumberasih.
Atas hal itu, pihaknya mengajak ikut serta mahasiswa untuk menjadi pilar penyampai wawasan kebangsaan. Terlebih lagi, DPC GMNI Probolinggo yang punya peran penting dalam menjaga nasionalisme.
Sementara itu, Ketua Persatuan Alumni GMNI Probolinggo Sukardi Mito yang juga hadir menyampaikan, salah satu hal penting mahasiswa dalam upaya menjaga NKRI dari radikalisme melalui organisasi.
“Melalui organisasi, terlebih lagi berwawasan nasionalisme menjadi tameng yang ampuh untuk melindungi tidak hanya dirinya tapi juga bangsanya dari pengaruh radikalisme,” tegasnya.
Atas hal itu, melalui kesempatan kaderisasi di GMNI Probolinggo, mahasiswa akan dibekali bagaimana pentingnya nasionalisme, pilar kebangsaan maupun antisipasi dari paham luar yang membahayakan bangsa dan negara.
Pihaknya juga berterima kasih kepada Bakesbangpol Kabupaten Probolinggo, yang turut hadir dalam upaya bersama GMNI menjawab tantangan zaman termasuk radikalisme.
Diketahui, KTD DPC GMNI Probolinggo digelar sejak Jumat, 21 Oktober hingga Minggu 23 Oktober 2022. KTD yang bertemakan “Membentuk Karakter Mahasiswa dengan Api Pemikiran Bung Karno Guna Mewujudkan Harapan Marhaenisme” itu, merupakan kaderisasi yang digelar setiap tahunnya.